Legislator minta KPU tidak sepelekan pandemi COVID-19 dalam tahapan Pilkada

id DPRD Sumbar,Padang,pilkada sumbar,berita sumbar,sumbar terkini,berita padang,padang terkini,tahapan pilkada sumbar

Legislator minta KPU tidak sepelekan pandemi COVID-19 dalam tahapan Pilkada

Ketua Komisi I DPRD Sumbar Syamsul Bahri mengikuti protokol kesehatan saat berkunjung ke KPU Kabupaten 50 Kota (Istimewa)

Padang, (ANTARA) - Ketua Komisi I DPRD Sumatera Barat meminta Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat untuk tidak menyepelekan pandemi COVID-19 yang masih terjadi dalam tahapan Pilkada serentak yang akan digelar pada 9 Desember 2020.

“Kini kita berpesta demokrasi di saat pandemi dan ini yang harus dipahami bersama, “kata Ketua Komisi I DPRD Sumbar Syamsul Bahri dalam keterangan persnya di Padang, Selasa

Ia mengatakan hingga saat ini belum ada vaksin yang ditemukan untuk mencegah penyebaran virus dan dalam kondisi saat ini penyelenggara Pilkada jangan menyepelekan pandemi ini.

“Protokol kesehatan yakni menggunakan masker, cuci tangan dan menjaga jarak harus tetap menjadi poin utama dalam pelaksanaan tahapan Pilkada,” kata dia.

Ia mengatakan Komisi I DPRD Sumbar berkomitmen untuk mendukung pelaksanaan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Barat yang akan digelar di Desember nanti.

“Dan karena masih pandemi ini kita tidak menginginkan ada klaster baru covid-19 dari penyelenggara Pilkada. Allhamdulillah saya ikuti tes swab penyelenggara hampir semuanya negatif,”ujarnya.

Ia mengatakan kedatangan Komisi I DPRD Sumbar ke KPU 50 Kota ini bertujuan memastikan pelaksanaan tahapan Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Sumbar berjalan maksimal atau tidak.

“Kita harus pahami bersama bahwa pelaksanaan Pilkada 2020 beda dari Pemilu 2019 maupun Pilkada 2010 sehingga kesiapan penyelenggara harus maksimal,” kata dia.

Komisi I DPRD Sumbar mengunjungi KPU Limapuluh Kota dalam rangka monitoring evaluasi pelaksanaan tahapan Pilkada 2020. Ketua Komisi I Syamsul Bahri didampingi Sekretaris HM Nurnas dan anggota Jempol dan Zaefideson yang didampingi Komisioner KPU Sumbar Nova Indra dan Komisioner Komisi Informasi Sumbar Adrian Tuswandi, Tanti Endang Lestari dan Arif Yumardi. (*)