Warga Padang Panjang positif COVID-19 saat akan berangkat ke Mentawai

id Padang Panjang,COVID-19,Padang, Sumbar

Warga Padang Panjang positif COVID-19 saat akan berangkat ke Mentawai

Kepala Dinas Kesehatan Padang Panjang Nuryanuwar. (Foto Diskominfo Padang Panjang)

Padang Panjang, (ANTARA) - Jumlah kasus COVID-19 di Kota Padang Panjang, Sumatera Barat bertambah satu setelah seorang warga akan berangkat ke Kabupaten Kepulauan Mentawai.

"Satu kasus tambahan pada warga Kelurahan Koto Panjang inisial PP. Beliau akan ke Mentawai karena bekerja di sana, jadi sebelum berangkat ikut tes cepat dulu," kata Kepala Dinas Kesehatan Padang Panjang Nuryanuwar di Padang Panjang, Minggu.

Tes cepat yang dilakukan di Padang saat itu menunjukkan hasil reaktif sehingga keberangkatannya dibatalkan dan PP diarahkan mengikuti tes usap di Padang Panjang pada Kamis(16/7).

"Minggu(19/7) pagi ini kami terima hasil pemeriksaannya ternyata positif. Rencananya beliau akan isolasi di RSUD Padang Panjang," katanya.

Dari penelusuran kontak yang dilakukan Dinas Kesehatan setempat, PP bukan dari klaster kasus di Padang Panjang karena sebelumnya dia pulang dari Mentawai dan beberapa hari lalu hendak kembali ke kabupaten itu untuk urusan kerja.

"Tim Surveillance Dinas Kesehatan akan melakukan penelusuran kontak PP untuk dilakukan penanganan lebih lanjut," katanya.

Dengan penambahan satu kasus, jumlah kasus COVID-19 di Padang Panjang menjadi 31 orang di mana 30 orang sudah dinyatakan sembuh.

Warga diimbau agar tetap patuhi protokol kesehatan COVID-19 seperti memakai masker saat interaksi dan rajin cuci tangan karena risiko penularan virus masih dapat terjadi.

"Juga jaga kondisi imun tubuh dengan konsumsi makanan bergizi dan rajin berolahraga," ujarnya.