Berikut perkiraan susunan pemain delapan laga Bundesliga akhir pekan ini

id Liga Jerman,restart Bundesliga,pandemi covid-19

Berikut perkiraan susunan pemain delapan laga Bundesliga akhir pekan ini

Pemain Hertha Berlin Dedryck Boyata menciptakan gol keempat timnya dalam derbi Berlin melawan Union Berlin yang berkesudahan 4-0 untuk Hertha dalam hari keempat restart Bundesliga di Olympiastadion, Berlin, Jerman, Jumat malam waktu setempat 22 Mei 2020. (REUTERS/POOL)

Jakarta (ANTARA) - Duel Berlin antara Hertha Berlin dan Union Berlin sudah digelar Sabtu dini hari tadi yang dimenangkan Hertha 4-0 pada hari keempat restart Bundesliga yang akan diikuti dengan delapan pertandingan berikutnya pada akhir pekan ini.

Laga panas antara Borussia Monchengladbach melawan Bayer Leverkusen Sabtu malam nanti akan menjadi salah satu pertandingan paling menarik akhir pekan ini. Gladbach tengah menduduki urutan ketiga klasemen, sedangkan Frankfurt menempati urutan kelima.

Jika menang, Gladbach akan menyalip Dortmund pada posisi kedua, dengan catatan Wolfsburg menumbangkan Dortmund. Sebaliknya jika kalah, maka Frankfurt yang mengkudeta Gladbach dan sekaligus menyalip RB Leipzig pada posisi ketiga, paling tidak untuk satu hari.

Berikut perkiraan susunan pemain kedelapan pertandingan seperti ditulis laman Bundesliga.

Sabtu 23 Mei pukul 20.30 WIB (kecuali Bayern vs Frankfurt pukul 23.20 WIB)

Borussia Monchengladbach vs Bayer Leverkusen

Gladbach: Sommer (kapten) - Lainer, Ginter, Elvedi, Bensebaini - Strobl, Neuhaus - Herrmann, Embolo, Thuram - Plea

Pelatih: Marco Rose

Leverkusen: Hradecky - Weiser, S. Bender, Tapsoba, Sinkgraven - Aranguiz, Demirbay - Bellarabi, Amiri, Diaby - Havertz (kapten)

Pelatih: Peter Bosz

Wolfsburg vs Borussia Dortmund

Wolfsburg: Casteels (kapten) - Mbabu, Knoche, Brooks, Otavio - Schlager, Arnold - Steffen, Mehmedi, Brekalo - Weghorst

Pelatih: Oliver Glasner

Dortmund: Bürki - Piszczek (kapten), Hummels, Akanji - Hakimi, Can, Brandt, Guerreiro - Sancho, Haaland, Hazard

Pelatih: Lucien Favre

Freiburg vs Werder Bremen

Freiburg: Schwolow - Gulde, Lienhart, Heintz - Schmid, Koch, Höfler, Günter (kapten) - Waldschmidt, Petersen, Höler

Pelatih: Christian Streich

Bremen: Pavlenka - Gebre Selassie, Veljkovic, Moisander (kapten), Friedl - M. Eggestein, Bargfrede, Klaassen - Bittencourt, Selke, Rashica

Pelatih: Florian Kohfeldt

Paderborn vs Hoffenheim

Paderborn: Zingerle - Dräger, Strohdiek, Schonlau (kapten), Collins - Vasiliadis, Gjasula, Sabiri - Pröger, Srbeny, Antwi-Adjei

Pelatih: Steffen Baumgart

Hoffenheim: Baumann - Kaderabek, Posch, Hübner (kapten), Zuber - Rudy, Grillitsch - Skov, Baumgartner, Bruun Larsen - Dabbur

Pelatih: Alfred Schreuder

Bayern Muenchen vs Eintracht Frankfurt

Bayern: Neuer (kapten) - Pavard, Boateng, Alaba, Davies - Kimmich, Goretzka - Gnabry, Müller, Coman - Lewandowski

Pelatih: Hansi Flick

Frankfurt: Trapp - Toure, Abraham (kapten), Hinteregger, N'Dicka - Ilsanker, Rode - Chandler, Kamada, Kostic - Dost

Pelatih: Adi Hütter

Minggu 24 Mei

Schalke vs Augsburg (18.30 WIB)

Schalke: Schubert - Kabak, Sane, Nastasic - Kenny, McKennie, Serdar, Oczipka (kapten) - Caligiuri, Raman - Burgstaller

Pelatih: David Wagner

Augsburg: Luthe - Framberger, Gouweleeuw, Jedvaj, Max - Khedira, Baier (kapten) - Richter, Löwen, Vargas - Niederlechner

Pelatih: Heiko Herrlich

Mainz vs RB Leipzig (20.30 WIB)

Mainz: Müller - Baku, St. Juste, Niakhate, Martin - Barreiro, Kunde - Onisiwo, Boetius, Quaison - Mateta

Pelatih: Achim Beierlorzer

Leipzig: Gulacsi - Klostermann, Upamecano, Halstenberg - Nkunku, Sabitzer (kapten), Laimer, Kampl, Angelino - Poulsen, Werner

Pelatih: Julian Nagelsmann

Cologne vs Fortuna Düsseldorf (23.30 WIB)

Cologne: Horn - Ehizibue, Bornauw, Leistner, Katterbach - Skhiri, Hector (c) - Kainz, Uth, Jakobs - Cordoba

Pelatih: Markus Gisdol

Fortuna: Kastenmeier - Zanka, Hoffmann, Gießelmann - Zimmermann, Stöger, Morales, Berisha, Suttner - Karaman, Hennings (c)

Pelatih: Uwe Rösler