Petugas kuburkan warga Payakumbuh dengan APD lengkap

id Covid-19, pandemi, payakumbuh, berita sumbar, padang

Petugas kuburkan warga Payakumbuh dengan APD lengkap

Pemakaman salah seorang warga Payakumbuh, Sumatera Barat. (Istimewa)

Payakumbuh (ANTARA) - Seorang warga Taruko Nankodok, Kecamatan Payakumbuh, Kota Payakumbuh, Sumatera Barat dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) daerah tersebut dengan menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) lengkap oleh pihak Rumah Sakit Achmad Muchtar (RSAM) Bukittinggi.

Informasi yang dihimpun, pasien tersebut sudah meninggal di RSAM pada Sabtu (4/4) pagi. Pasien dikabarkan sempat dirawat di salah satu rumah sakit swasta di Payakumbuh sebelum dirujuk ke RSAM karena stroke.

Sampai pukul 20.40 Wib (berita di tulis) masih menunggu hasil tes dari pasien tersebut. Status pasien sendiri sampai berita ini ditulis belum dapat dikonfirmasi.

Salah seorang warga yang tidak mau disebutkan namanya mengatakan pasien tersebut memang tidak dibawa ke rumah duka dan langsung ke tempat pemakaman.

"Tidak boleh ke sana, yang saya lihat pihak rumah sakit dan polisi ada di sana," kata dia.

Ketika ditanya soal riwayat penyakit yang diderita pasien, ia menyebutkan tensi dari pasien tersebut pada Jumat (3/4) malam sempat tinggi dan sebelumnya memang sudah memiliki riwayat hipertensi. (*)