Ribuan warga menuju Pasaman Barat di perbatasan diukur suhu tubuhnya antisipasi COVID-19

id berita pasaman barat,berita sumbar,covid-19

Ribuan warga menuju Pasaman Barat di perbatasan diukur suhu tubuhnya antisipasi COVID-19

petugas periksa penumpang dalam antisaipasi COVID-19 DI Pasaman Barat, Kamis (26/3). (antarasumbar/Altas Maulana)

Pada hari Rabu dan Kamis ini sekitar 2.200 orang menuju Pasaman Barat tercatat telah kami periksa suhu tubuhnya,
Pasaman Barat (ANTARA) - Ribuan orang pengendara dan penumpang kendaraan diperbatasan masuk ke Kabupaten Pasaman Barat Sumatera Barat (Sumbar) diperiksa suhu tubuhnya antisipasi virus Corona penyebab penyakit COVID-19.

"Setiap kendaraan kita hentikan dan semua penumpangnya diperiksa suhu tubuhnya," kata salah seorang petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pasaman Barat di posko perbatasan Kinali, Fajri di Kinali, Kamis.

Ia menambahkan lalu-lintas warga menuju Pasaman Barat cukup tinggi. Setiap hari ada lebih dari seribu orang yang menuju Pasaman Barat diperiksa suhu tubuhnya.

"Pada hari Rabu dan Kamis ini sekitar 2.200 orang menuju Pasaman Barat tercatat telah kami periksa suhu tubuhnya. Belum lagi hari sebelumnya," sebutnya.

Menurutnya warga yang diperiksa suhu tubuhnya mencapai 38 derjat petugas mencatat alamat dan nomor teleponnya.

"Nanti petugas kesehatan terdekat akan memantau warga tersebut sebagai antisipasi COVID-19," ujarnya.

Sementara itu, Koordinator Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Pasaman Barat, Edi Busti mengatakan pihaknya telah mendirikan tiga posko penanggulangan penyakit itu.

Tiga posko perbatasan itu berada di Kinali, Kecamatan Talamau dan Kecamatan Ranah Batahan.

"Setiap warga menuju Pasaman Barat kita hentikan dan diperiksa suhu tubuhnya. Kami berharap kerja sama semua pihak untuk antisipasi virus COVID-19 ini," lanjutnya.

Ia berharap warga membatasi kegiatan di luar rumah yang mengumpulkan banyak massa. Jaga kebersihan diri dan lingkungan.