Angkot dan Trans Padang disemprot disinfektan antisipasi COVID-19

id Berita Padang, Padang terkini, Dishub Padang, semprot angkutan umum, antisipasi Covid-19

Angkot dan Trans Padang disemprot disinfektan antisipasi COVID-19

Dishub semprotkan disinfektan ke angkutan umum antisipasi COVID-19 di Padang

Padang (ANTARA) - Dinas Perhubungan Kota Padang, Sumatera Barat, melakukan penyemprotan disinfektan ke sejumlah angkutan umum untuk mengantisipasi penyebaran wabah Corona Virus Disease (COVID-19) di daerah itu.

"Angkutan umum ini berpeluang sekali penyebaran COVID-19. Untuk itu perlu dilakukan penyemprotan disinfektan," kata Kepala Dinas Perhubungan Kota Padang Dian Fakri di Padang, Selasa.

Ia mengatakan penyemprotan disinfektan dilakukan pada semua bus Trans Padang dan sejumlah angkot.

Lebih lanjut ia mengatakan kendati maraknya berita wabah COVID-19, bus trans Padang akan terus beroperasi karena banyak dibutuhkan masyarakat Kota Padang.

"Akan tetapi untuk mengantisipasi COVID-19 kita akan lakukan penyemprotan setiap hari," kata dia.

Penyemprotan disinfektan tersebut dilakukan oleh petugas Dishub Padang dan juga dibantu oleh beberapa relawan di Kota Padang.

Ia juga mengatakan terkait penyediaan hand sanitizer memang belum disediakan di setiap bus Trans Padang karena belum adanya anggaran dari pemerintah kota untuk itu.

"Jika hand sanitizer memang dibutuhkan nantinya dan anggaran sudah dikeluarkan, Dinas Perhubungan Kota Padang akan menyediakan hand sanitizer di setiap bus dan diletakkan di dekat pintu masuk," kata dia.

Ia juga mengimbau agar masyarakat Kota Padang selalu menjaga pola hidup sehat dan bersih, selalu mencuci tangan supaya terhindar dari penularan COVID-19.

"Kita mengimbau supaya masyarakat cuci tangan dan tidak sembarangan memegang benda di angkutan umum," kata dia.

Seorang penumpang bus trans Padang Nike (40) mengatakan tindakan penyemprotan disinfektan yang dilakukan pemerintah untuk pencegahan wabah COVID-19 sudah benar.

"Karena memang di angkutan umum sangat rentan sekali. Bahkan saya selalu waspada agar tidak memegang benda di angkutan umum ini, kalau tidak sengaja memegang saya langsung cuci tangan," kata dia.

Ia berharap penyebaran COVID-19 tidak sampai ke Padang. Karena merupakan penyakit yang berbahaya dan penularannya juga cepat.