Mudahkan promosi, Solok Selatan usulkan dua destinasi wisata dibantu internet

id wifi gratis,pariwisata solok selatan

Mudahkan promosi, Solok Selatan usulkan dua destinasi wisata dibantu internet

Ilustrasi Hotspot atau jaringan WiFi gratis (Antara/HO)

Padang Aro (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Solok Selatan, Sumatera Barat, mengusulkan bantuan pemasangan internet gratis di dua lokasi wisata kepada Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (BAKTI) Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia pada 2020.

"Ada 53 titik usulan pemasangan internet ke Bakti Kemenkominfo dan dua diantaranya di destinasi wisata yaitu Goa Batu Kapal dan Tubing Ducati," kata Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Solok Selatan Syamsurizal, di Padang Aro, Senin.

Bantuan internet dari BAKTI Kemenkominfo akan sangat bermanfaat untuk sarana promosi wisata dan budaya Solok Selatan.

Dia mengatakan, dari 53 titik usulan internet ke Bakti Kemenkominfo yaitu untuk Pustu 12 titik, SMA sederajat 12 titik dan SMP 27 titik.

Untuk kecepatan akses internet dari Bakti tersebut yaitu empat sampai delapan Mbps dengan jangkauan pancaran 500-800 meter.

"Pemasangan Internet VSAT dengan biaya satu perangkat di hitung mulai dari pengiriman Jakarta sampai instalasinya sekitar Rp75 juta," ujarnya.

Bantuan internet dari Bakti Kemenkominfo ini, katanya, sudah dua tahun terakhir Solok Selatan memperolehnya.

Untuk 2018 ada 13 titik bantuan internet dari Bakti untuk sekolah dan fasilitas kesehatan dan 2019 terdapat empat titik di lokasi wisata.

Pada 2019 destinasi wisata Solok Selatan yang dibantu internet oleh Bakti yaitu Camintoran dan tiga titik di kawasan seribu rumah gadang.

Selain itu di ruang terbuka hijau Muaralabuh juga sudah tersedia wifi gratis dan bisa diakses oleh masyarakat dan ini hasil kerja sama dengan Telkomsel.