Padang (ANTARA) - Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Padang telah genap menginjak usia ke-45 tahun tepat pada Senin, 30 Desember 2019 lalu. Tantangan untuk menyediakan air bersih dan siap minum sudah mampu dijawab PDAM dengan diresmikannya layanan air siap minum yang bertepatan dengan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) PDAM Kota Padang ke-45.
Walikota Padang, Mahyeldi Ansharullah mengatakan, secara bertahap tantangan PDAM untuk menyediakan air bersih dan siap minum sudah mampu dijawab. Ke depan, progres jangkauan layanan harus diperluas guna memberikan kepuasan masyarakat.
"Ke depan, progres jangkauan layanan harus diperluas guna memberikan kepuasan masyarakat, juga guna mewujudkan Kota Padang sebagai kota internasional," ungkap Mahyeldi didampingi Direktur Utama PDAM Padang, Hendra Pebrizal usai pelaksanaan upacara di IPA Taban, Balai Gadang.
Pada kesempatan peringatan hari ulan tahun tersebut, PDAM juga meresmikan layanan air siap minum yang dialirkan untuk 200 unit rumah di Komplek Jala Utama 1 Balai Gadang, Kecamatan Koto Tangah.
"Pada hari ini kita memperingati hari ulang tahun ke-45 PDAM, sekaligus kita melaunching kawasan yang langsung kita aliri dengan air siap minum langsung ke rumah sekitar 200 unit rumah. Insyaallah ke depan akan bertambah secara bertahap," lanjut Mahyeldi.
Selain itu, lanjut Mahyeldi, dengan mengalirnya air siap minum ke perumahan dan perkantoran nantinya akan berdampak terhadap pengurangan sampah botol plastik. "Nantinya bila sudah efektif aliran siap minum ke semua kawasan, praktis akan mengurangi penggunaan botol plastik," ujarnya.
Sementara, Direktur Utama PDAM Kota Padang, Hendra Pebrizal mengatakan, selain meresmikan layanan air siap minum langsung ke rumah warga di Komplek Jala Utama, pelayanan air siap minum sudah tersedia di beberapa tempat umum seperti di RSUP Dr. M. Djamil, RSUD Dr. Rasidin dan Balaikota Padang.
"Kita menargetkan layanan air siap minum makin luas di wilayah Kota Padang. Pada hari ini memang baru 1 kawasan ini (Komplek Jala Utama) yang bisa kita alirkan air bersih siap minum. Karena pertama, sumber air kita, yang kedua tekanannya cukup bagus, ketiga perpipaannya relatif baru semua," kata Hendra.
Tahun ini, kata Hendra Pebrizal, PDAM membangun pengolahan air siap minum dengan kapasitas 100 liter per detik yang akan melayani 10 ribu pelanggan.
"Dengan demikian kita akan bisa melayani 10 ribu pelanggan. Beberapa komplek lagi setelah Komplek Jala Utama ini akan bisa dialiri,” sebutnya.
Pada acara peringatan HUT ke-45 PDAM Padang ini dihadiri Sekda Kota Padang Amasrul yang juga merangkap Dewan Pengawas dan anggota DPRD Helmi Moesim serta, sejumlah pejabat struktural Pemko Padang, rekanan dan seluruh jajaran karyawan PDAM.
Selain melaksanakan uoacara pengibaran bendera merah putih di IPA Taban Lubuk Minturun, juga dilaksanakan penyerahan hadiah berupa 2 unit sepeda motor untuk pelanggan beruntung yang selalu membayar tagihan setiap tanggal 1 setiap bulannya.
Kemudian juga dilakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan Mandiri Inhealth, Bank Nagari dan Bank Mandiri. (*)
Berita Terkait
Dari COP29 Azerbaijan, PLN boyong lima kerja sama strategis untuk transisi energi di Tanah Air
Selasa, 19 November 2024 8:21 Wib
Danrem 032 Wirabraja resmikan titik penampungan air di Agam
Sabtu, 16 November 2024 19:42 Wib
BWSS V bantu perbaiki intake air baku Perumda AM Padang
Selasa, 12 November 2024 5:59 Wib
COP29, PLN dorong kolaborasi global perkuat energi hijau di Tanah Air
Minggu, 10 November 2024 9:26 Wib
Kemenhub: Tidak ada korban jiwa dari pesawat Trigana Air keluarkan api
Selasa, 5 November 2024 18:06 Wib
Retno Marsudi resmi bertugas jadi utusan khusus Sekjen PBB untuk air
Jumat, 1 November 2024 9:49 Wib
Padang bangun jalan baru di Pantai Air Manis dukung kemajuan pariwisata
Rabu, 30 Oktober 2024 18:09 Wib
Jaga kualitas dari hulu ke hilir, AQUA hadirkan air 100 persen murni untuk konsumen Indonesia
Kamis, 24 Oktober 2024 11:47 Wib