Kebakaran hanguskan satu rumah di Jalan Jenderal Sudirman

id Kebakaran di Padang,Kebakaran rumah TNI,Damkar padang,berita padang,padang terkini,berita sumbar,sumbar terkini

Kebakaran hanguskan satu rumah di Jalan Jenderal Sudirman

Kebakaran sebuah rumah yang diduga milik TNI AD di Jalan Jenderal Sudirman Kota Padang, Sumatera Barat, Selasa (Antara/Mutiara Ramadhani)

Padang, (ANTARA) - Satu unit rumah yang diduga milik TNI AD di Jalan Jenderal Sudirman Kota Padang, Sumatera Barat, terbakar pada Selasa sekitar pukul 21.15 WIB.

Salah seorang saksi bernama Arianto (44) di Padang, Selasa, yang pertama kali melihat kejadian mengatakan api muncul dari atap rumah yang berada tak jauh dari Makorem Sumbar.

"Awalnya saya mencium bau asap kemudian saya mencari sumbernya, dan ternyata itu berasal dari rumah TNI AD tersebut," tuturnya.

Ia mengatakan dugaan sementara penyebab kebakaran tersebut adalah karena korsleting listrik.

Saat melihat kebakaran, ia segera memanggil pemadam kebakaran.

Sementara itu anggota pemadam kebakaran langsung terjun ke lokasi kejadian dengan menurunkan empat unit mobil damkar.

"Mobil damkar yang kami turunkan ada empat unit dengan mengerahkan 50 pasukan damkar," kata personel Damkar, Roni.

Setelah 20 menit petugas damkar berhasil memadamkan api, dan saat ini sedang dilakukan proses pendinginan dan beruntung api tidak sampai menjalar ke rumah lainnya

Pemilik rumah sendiri beruntung, karena saat kejadian sedang tidak berada tempat sehingga selamat dan tidak menimbulkan korban jiwa. (*)

Kebakaran rumah