Porprov 2020 - Perbakin Agam targetkan peringkat dua besar perolehan medali

id Ferry Suwandi,Perbakin Agam,Porprov 2020 Pasaman Barat,berita pasaman barat,berita sumbar

Porprov 2020 - Perbakin Agam targetkan peringkat dua besar perolehan medali

AKBP Ferry Suwandi (kanan) menyerahkan bendera patala Pengcab Perbakin Agam ke Dwi Nur Setiawan (kiri) di ruangan displai Mako Polres setempat, Jumat (20/9). (Antara/Yusrizal)

Lubukbasung, (ANTARA) - Pengurus Cabang Perbakin Kabupaten Agam, Sumatera Barat menargetkan peringkat dua besar perolehan medali pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) di Pasaman Barat 2020.

"Kita menargetkan atlet Perbakin Agam keluar sebagai peringkat dua dengan memperoleh 20 medali," kata Ketua Pengcab Perbakin Agam AKBP Dwi Nur Setiawan didampingi pelatih menembak Iptu Akhiruddin di Lubukbasung, Jumat.

Hal itu disampaikan saat serah terima jabatan Ketua Pengcab Perbakin Agam dari AKBP Ferry Suwandi ke AKBP Dwi Nur Setiawan di ruangan display Mako Polres Agam, Jumat.

Ia mengatakan target yang dipasang itu lebih tinggi dari peringkat perolehan medali pada Porprov Padang Pariaman 2018.

Saat itu, Perbakin Agam berada pada peringkat tiga besar dengan perolehan empat medali emas, tiga medali perak dan empat medali perunggu.

"Kita optimistis target itu tercapai nantinya dengan perolehan medali emas, perak dan perunggu meningkat dari sebelumnya," katanya.

Untuk mencapai target itu, tambahnya, Perbakin Agam akan melakukan pembinaan bagi atlel berupa latihan fisik, latihan menembak setiap saat dan lainnya.

Latihan itu dilakukan bagi 30 atlet yang berprestasi dan melakukan ekstrakurikuler bagi delapan sekolah.

"Setiap sekolah memiliki 30 siswa yang mengikuti ekstrakurikuler tersebut," katanya.

Sementara itu, mantan Ketua Pegcab Perbakin Agam AKBP Ferry Suwandi mengakui atlet menembak Agam disegani oleh kabupaten dan kota lain, karena saat Pra Porprov 2018 Agam berada peringkat tiga besar perolehan medali.

Pada Porprov 2018 juga peringkat ketiga setelah Kabupaten Limapuluh Kota dan Kabupaten Solok.

"Ini hasil yang cukup mengembirakan karena Porprov di Padang 2016 hanya memperoleh medali perak dan perunggu," katanya. (*)