Kakanwil baru, Kemenkumham Sumbar fokus benahi Pemasyarakatan dan Imigrasi

id Kemenkum HAM Sumbar,Imigrasi,Lapas

Kakanwil baru, Kemenkumham Sumbar fokus benahi Pemasyarakatan dan Imigrasi

Kakanwil Kemenkumham Sumbar Suharman (kiri), saat melakukan serah terima jabatan dengan pejabat lama Ajub Suratman, di Padang, Rabu. (ANTARA/Fathul Abdi)

Padang   (ANTARA) - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Barat (Sumbar) fokus membenahi Pemasyarakatan serta Imigrasi.

"Salah satu hal yang ditekankan oleh pusat adalah integritas pelayanan pada masyarakat, dalam konteks ini tentu berada di Imigrasi dan Pemasyarakatan," kata

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Barat (Sumbar) Suharman di Padang, Rabu.

Hal itu ia sampaikan usai melakukan serah terima jabatan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Barat di Padang, Rabu.

Untuk pemasyarakatan, ia berkomitmen untuk menekan pelanggaran yang kerap terjadi di Lapas, seperti perederan narkoba, pungutan liar, dan pelanggaran lainnya.

Hal itu juga ia tegaskan saat ditanyai tentang salah satu terpidana koruptor yang kedapatan berada di Bukittinggi pertengahan 2018, padahal statusnya saat itu tengah menjalani masa hukuman di Padang.

"Itu juga bagian dari fokus kami agar kejadian yang sama tidak terulang lagi," katanya.

Meningkatkan pengawasan di bidang keimigrasian juga akan dilakukan mengingat fungsinya sebagai pintu utama warga negara asing untuk masuk ke wilayah Indonesia.

Apalagi mengingat daerah Sumbar yang saat ini menjadi salah satu tujuan wisata turis mancanegara.

Karena hal itu pengawasan terhadap orang asing harus dimaksimalkan, termasuk di Bandara Internasional Minangkabau (BIM) yang berstatus internasional.

"Namun pengawasan orang asing tetap dilakukan sesuai aturan dan humanis, sehingga kenyamanan para wisatawan tidak terganggu," jelasnya.

Suharman mengatakan untuk tahap awal dirinya akan melakukan konsolidasi terlebih dahulu dengan jajaran di Kanwil Kemenkumham Sumbar, untuk melihat program mana yang mesti dipertahankan dan mana yang harus dievaluasi.

Sebelumnya, Suharman adalah mantan Kalapas Klas I A Surabaya yang menjabat Kakanwil Kemenkumham Sumbar menggantikan Ajub Suratman.

Sedangkan Ajub Suratman mengisi jabatan baru sebagai Kakanwil Kemenkumham Sumatera Selatan.

Kegiatan serah terima jabatan tersebut dihadiri oleh Gubernur Sumbar Irwan Prayitno, Kajati Sumbar Priyanto, dan lainnya.