BPJS Kesehatan Solok sosialisasikan implementasi E Claim primer pada Faskes Pertama

id BPJS kesehatan,solok

BPJS Kesehatan Solok sosialisasikan implementasi E Claim primer pada Faskes Pertama

Kegiatan sosialisasi implementasi E Claim primer 2019 di Solok, Selasa. (Antara Sumbar/ Tri Asmaini)

Solok, (ANTARA) - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Cabang Solok melakukan sosialisasi implementasi E Claim primer 2019 ke 140 Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) dan dokter gigi mitranya guna meningkatkan kepuasan peserta terhadap layanan kesehatan.

"E Klaim atau digitalisasi klaim non kapitasi adalah proses perekaman data klaim secara elektronik untuk menyederhanakan proses pengajuan klaim non kapitasi oleh FKTP yang digunakan sebagai dokumentasi data pelayanan peserta secara digital," kata Kepala Bidang Penjaminan Manfaat Primer BPJS Cabang Solok, Ehrlich Von Dantes.

Hal tersebut disampaikan saat sosialisasi implementasi E Claim primer 2019 di Solok, Selasa.

Ehrlich menyebutkan karena BPJS Cabang Solok membawahi enam daerah, jadi sosialisasi dibagi dua hari, kemarin FKTP di Kota Solok, Kabupaten Solok Selatan dan Solok.

Hari ini, FKTP dari Kota Sawahlunto, Kabupaten Sijunjung dan Dharmasraya. Sekitar 140 FKTP dan dokter gigi mengikuti sosialisasi ini.

Menurutnya, aplikasi E Claim mulai diluncurkan pada Juni dan Juli 2019, pada Agustus telah dicobakan di 60 FKTP di seluruh Indonesia. Diharapkan pada September hingga Desember aplikasi ini sudah diimplementasikan di semua FKTP.

Hal yang melatarbelakangi adanya aplikasi E Claim karena banyaknya keluhan dan pengajuan berkas dari peserta JKN KIS tentang pelayanan FKTP.

"Jadi keluhan ini, menyebabkan tingkat kepuasan masyarakat terhadap pelayanan Fasilitas Kesehatan (Faskes) menurun, jadi E Claim diharapkan menjadi solusi permasalahan tersebut," ujarnya.

Pada 2018, target tingkat kepuasan peserta JKN KIS terhadap layanan kesehatan yaitu 79 persen, tapi baru terealisasi sekitar 76 persen.

"Proses pengajuan klaim digitalisasi menjadi lebih cepat dan efisien dengan aplikasi ini," sebutnya.

Ia berharap dengan sosialisasi dan implementasi E Claim tersebut dapat meningkatkan kepuasan peserta terhadap layanan dan fasilitas FKTP, selain itu kontiniutas FKTP memperbaiki layanan terus berlanjut. (*)