Harga Cabai di Padang Turun saat HUT RI

id Cabai

Harga Cabai di Padang Turun saat HUT RI

Harga cabai di Pasar Raya Padang turun. (ANTARA SUMBAR/Laila)

Padang (ANTARA) - Harga komoditas cabai merah di Pasar Raya Padang mengalami penurunan dari sebelumnya Rp85.000 per kilogram menjadi Rp75.000 per kilogram.

"Saat ini harga cabai mulai turun, sebelumnya harga cabai Jawa mencapai Rp85.000 per kilogram, sekarang turun lagi menjadi Rp75.000 per kilogram," kata salah seorang pedagang cabai di Pasar Raya Padang Ilma(40) di Padang, Sabtu.

Ia juga mengatakan harga cabai merah lokal juga turun Rp5.000 dari Rp80.000 per kilogram sekarang sudah turun menjadi Rp75.000 per kilogram.

Selain itu harga cabai rawit juga turun dari Rp70.000 menjadi Rp65.000 per kilogram dan harga cabai hijau stabil Rp40.000 per kilogram.

Menurutnya penurunan harga cabai tersebut disebabkan karena banyaknya jumlah pasokan dari petani, sedangkan jumlah permintaan di pasar sedikit.

"Kebetulan saat ini pasokan cabai dari Jawa banyak, makanya harganya kembali turun," kata dia.

Ia juga mengatakan harga tomat turun dari sebelumnya Rp5.000 per kilogram menjadi Rp3.000 per kilogram dan harga kentang relatif stabil Rp10.000 per kilogram.

Harga bawang putih stabil turun Rp30.000 per kilogram, namun bawang merah turun dari Rp30.000 per kilogram menjadi Rp20.000 per kilogramnya.

"Kalau bawang merah impor malah naik dari Rp9.000 per kilogram menjadi Rp12.000 per kilogram," ujarnya.

Harga beberapa komoditas lainnya relatif stabil seperti harga minyak goreng curah masih Rp9.500 per kilogram, gula sekitar Rp13.000 per kilogram, dan tepung terigu sekitar Rp7.000 per kilogram.

"Harga telur juga turun biasanya Rp42.000 per papan, sekarang Rp40.000 per papan," kata pedagang telur di pasar Raya Padang Madi (41).

Salah seorang ibu rumah tangga yang tengah membeli cabai di pasar Raya Padang Yut (40) bersyukur karena harga cabai telah turun dan berharap harga cabai turun lagi.

"Saya berharap harga cabai turun lagi, setidaknya sampai Rp50.000, karena Rp75.000 masih mahal menurut saya," sambung dia.(*)