Pedagang di Padang keluhkan sepinya penjualan Bendera

id bendera,HUT ke 74

Pedagang di Padang keluhkan sepinya penjualan Bendera

Seorang pedagang bendera merah putih, Santo Snae sedang melayani pembeli di Kupang, Kamis, (15/8). (ANTARA FOTO/Bernadus Tokan)

Padang (ANTARA) - Pedagang bendera di kawasan Jalan Imam Bonjol Padang, Sumatera Barat mengeluhkan minimnya penjualan bendera merah putih dalam berbagai bentuk yang biasa dipasang di rumah-rumah maupun perkantoran dalam menyambut HUT Kemerdekaan RI, padahal waktu perayaannya sudah sangat dekat.

Seorang pedagang bendera di dekat Masjid Agung Nurul Iman, Padang, Ibrahim (35), Jumat mengatakan penjualan bendera di tempatnya sedikit berkurang dibanding tahun lalu. Hal ini sangat terasa menjelang Hari Raya Idul Adha 1440 Hijriah, namun sudah mulai meningkat setelah Idul Adha dan makin dekatnya hari H perayaan HUT RI.

Ia menjelaskan bendera yang dijual dengan berbagai bentuk dan ukuran. Bentuk dan ukuran bendera membedakan harga, mulai dari Rp20.000 per lembar hingga Rp45.000 untuk berukuran besar. Sedangkan bendera dekorasi ada yang mencapai Rp70.000 per meter.

"Harga bendera juga ditentukan kualitas bahan, semakin bagus bahan bendera semakin mahal harganya," kata dia.

Jenis bendera yang dijual juga beragam ada bendera tiang, bendera merawa, dan bendera rempel. Bendera rempel biasanya diminati instansi-instansi pemerintah atau swasta.

Pedagang bendera lainnya di Jalan Perintis Kemerdekaan, RS. M Jamil Padang, Hary (43) mengaku omset penjualannya menurun disebabkan banyaknya yang menjual bendera.

Pedagang lainnya, Rina (43) mengaku hingga sekarang pembelinya masih sepi dan menyatakan banyaknya penjual bendera sebagai pemicu.

Hal yang sama juga disampaikan Aris (19) yang berjualan di Jalan Teuku Umar, Alai Parak Kopi.

"Menjelang HUT RI yang ke 74 ini semakin banyak yang menjual bendera, hal ini mengakibatkan pendapatan pun semakin berkurang" kata dia.

Jelang 17 Agustus, sejumlah jalan protokol di kota ini sudah seperti berhias dengan bendera merah putih, rumah warga, kantor perusahaan dan perkantoran pemerintah juga sudah berdekorasi bendera merah putih.

Beragam acara digelar warga Kota Padang dalam menyambut HUT Kemerdekaan RI. Ada yang menggelar perlombaan pacu karung, tarik tambang, Makan Kerupuk, lomba balap kelereng pakai sendok, lomba balab bakiak, lomba futsal pakai sarung, lomba gigit koin, lomba balap engrang, joget balon, lomba memasukkan paku ke dalam botol serta lomba panjat pinang. (mahasiswa magang)