Bupati Pesisir Selatan Hendrajoniterima penghargaan Inagara Award dari LAN RI

id Hendrajoni,pesisir selatan,sumbar

Bupati Pesisir Selatan Hendrajoniterima penghargaan Inagara Award dari LAN RI

Bupati Pesisir Selatan, Hendrajoni berfoto dengan sejumlah kepala daerah penerima penghargaan Inagara dari LAN. (ist)

Painan, (ANTARA) - Bupati Pesisir Selatan, Sumatera Barat Hendrajoni menerima penghargaan Inovasi Administrasi Negara atau Inagara dari Lembaga Administrasi Negara (LAN) RI di Jakarta, Selasa.

"Penghargaan ini saya terima, karena saya dinilai sebagai kepala daerah yang berkomitmen tinggi terhadap pengelolaan inovasi administrasi negara," kata Bupati Hendrajoni dihubungi dari Painan, Selasa.

Penghargaan bergengsi tersebut diserahkan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara, dan Reformasi Birokrasi, Syafruddin di Gedung A LAN disaksikan Kepala LAN, Hadi Surianto dan sejumlah pejabat.

Penyerahan penghargaan tersebut juga bertepatan dengan peringatan hari ulang tahun LAN ke-62, tambahnya.

Selain Bupati Hendrajoni penghargaan serupa juga diberikan kepada Bupati Tanah Datar, Bupati Pati dan Wali Kota Probolinggo.

Ia mengaku bangga dengan penghargaan yang baru diterima itu, penghargaan akan dijadikan cambuk untuk terus berinovasi.

"Penghargaan ini dapat mendorong inovasi-inovasi bidang pengelolaan administrasi negara dan bidang lainnya," kata dia.

Ia juga mengucap terimakasih kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan masyarakat Pesisir Selatan yang telah mendukung pelaksanaan administrasi dan inovasi pelayanan selama ini.

Penghargaan Inagara akan dijadikan pendorong untuk lebih berani dalam melakukan perubahan ke arah yang lebih baik demi mewujudkan kesejahteraan masyarakat.

Dalam hal tersebut katanya dibutuhkan komitmen yang tinggi, yakni kerja cerdas, kerja keras, dan kerja ikhlas yang secara bersama-sama dilaksanakan oleh jajaran ASN serta mendapat dukungan masyarakat. (*)