Dua mahasiswa asal Padang ini terpilih ikuti program beasiswa XL Axiata

id XL Future Leaders,padang,sumbar,XL Axiata Medan

Dua mahasiswa asal Padang ini terpilih ikuti program beasiswa XL Axiata

Peserta XL Future Leaders saat melakukan kunjungan industri ke kantor Graha XL Axiata Medan, Sumatera Utara, pada Sabtu (29/6). (ANTARASumbar/IST)

Padang, (ANTARA) - Dua mahasiswa asal Padang, Sumatera Barat terpilih dalam program beasiswa XL Future Leaders 2019 yang diadakan perusahaan operator seluler yaitu PT XL Axiata Tbk.

"Secara keseluruhan jumlah peserta XL Future Leaders Batch 7 dari Sumatera ada 31 orang, dua di antaranya berasal dari Padang, Sumatera Barat," kata Group Head XL Axiata West Region, Francky Rinaldo Pakpahan, dihubungi dari Padang, Rabu.

Dua mahasiswa itu yang pertama adalah Dira Fadillah dari Jurusan Manajemen Universitas Andalas Padang.

Ia mengetahui tentang program beasiswa XL itu dari internet, kemudian merasa tertarik lalu mengikuti proses seleksinya.

Kedua adalah mahasiswa kedokteran Unand Rashif Hizbullah Arsya, yang juga dinyakan lulus seleksi.

Francky Rinaldo Pakpahan menjelaskan XL Future Leaders adalah program beasiswa yang diberikan dalam bentuk program pengembangan diri melalui serangkaian kegiatan, fasilitas, dan komunikasi belajar.

Metode yang digunakan adalah pembelajaran soft skill global, melalui diskusi, praktik, serta evaluasi dalam kelompok hingga November 2020 nanti.

Dalam dua tahun peserta diikutkan workshop sepuluh kali yang dilaksanakan di Kantor Graha XL Axiata Medan, Sumatera Utara.

Pihak XL memfasilitasi transportasi serta akomodasi kepada para peserta.

"Di luar workshop peserta mengikuti materi secara daring dari daerah masing-masing," katanya.

Program dua tahunan tersebut hanya ditujukan kepada mahasiswa tahun pertama hingga tahun kedua kuliah, dari jurusan rumpun ilmu eksakta ataupun ilmu sosial.

Ia mengatakan XL Future Leaders menitikberatkan fokus pada pengembangan kepemimpinan dalam rangka memyiapkan calon pemimpin global, yang memiliki jiwa kepemimpinan serta kepedulian terhadap lingkungan sekitar.

"Kami berharap suatu saat nanti para peserta ikut berkontribusi dalam membangun masa depan Indonesia yang lebih baik," katanya. (*)