Penerimaan CPNS 2019, Tanah Datar usulkan 243 formasi

id Penerimaan CPNS,Pegawai Pemerintah Perjanjian Kerja ,Penerimaan CPNS Tanah Datar

Penerimaan CPNS 2019, Tanah Datar usulkan 243 formasi

Ilustrasi - (FOTO ANTARA/Muhammad Arif Hidayat)

​​​​​​​Batusangkar (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat, mengusulkan sebanyak 243 Calon Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan Pegawai Pemerintah Perjanjian Kerja (PPPK) pada penerimaan 2019.

Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Tanah Datar, Suhermen di Batusangkar Kamis, mengatakan 243 orang tersebut diprioritaskan bagi pegawai yang sudah masuk kategori K2.

"Yakni 70 persen untuk pegawai K2 dan 30 persen untuk umum. Atau sekitar 170 pegawai K2 dan 73 orang untuk kategori umum," katanya.

Ia mengaku jumlah tersebut sudah diusulkan berdasarkan jumlah aparatur sipil negara yang akan pensiun pada 2019, serta OPD yang tidak mengusulkan formasi pada penerimaan CPNS 2018.

Surat permohonan tersebut sudah diusulkan dan diserahkan kepada Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB)

"Kita berharap CPNS yang kita usulkan bisa dipenuhi oleh Menpan RB untuk mengisi kekosongan di sekretariat Pemerintah Kabupaten Tanah Datar," katanya.

Ia menjelaskan pada penerimaan formasi CPNS 2018 Tanah Datar membuka 287 formasi dan yang terpenuhi hanya sebanyak 284 formasi.

Yakni formasi khusus sebanyak 20 orang, tenaga guru 102 orang, tenaga kesehatan 91 orang, tenaga teknis 70 orang dan satu orang dari Sekolah Tinggi Transportasi Darat (STTD) untuk Dinas Perhubungan.

Sementara formasi untuk tenaga medis seperti dokter spesialis pada penerimaan 2018 masih kosong peminat.