Ombusman nilai harga tiket objek wisata di Pasaman Barat masih wajar

id Ombudsman Sumbar,Lebaran 2019,objek wisata

Ombusman nilai harga tiket objek wisata di Pasaman Barat masih wajar

Tim Ombudsman RI wilayah Sumbar saat turum ke objek wisata di Pasaman Barat. Mereka menilai tiket masuk ke sarana objek wisata selama libur Lebaran 2019 masih dalam tahap kewajaran. (FOTO ANTARA/Altas Maulana).

Simpang Empat, Sumbar (ANTARA) - Tim Ombudsman Republik Indonesia Wilayah Sumatera Barat (Sumbar) menilai tiket masuk ke sejumlah objek wisata yang ada di Kabupaten Pasaman Barat masih dalam batas kewajaran selama libur Lebaran 2019 ini.

"Tim Ombudsman RI wilayah Sumbar yang dipimpin oleh Rendra Catur Putra langsung turun ke sejumlah objek wisata. Mereka menilai semuanya masih dalam tahap kewajaran," kata Bupati Pasaman Barat, Syahiran melalui Sekretaris Daerah, Yudesri di Simpang Empat, Minggu.

Menurut dia, turun langsungnya Ombudsman itu untuk melihat bagaimana keseriusan pemerintah daerah dalam mengelola serta melayani para wisatawan yang berkunjung ke objek wisata tersebut.

Pada kunjungan di objek wisata Pantai Air Bangis, Kecamatan Sungai Beremas, apresiasi diberikan atas pelayanan pemerintah daerah dalam menjaga kenyamanan dan keamanan pengunjung.

Hal ini terlihat dengan siaganya gabungan personel Pol PP, BPBD, tim SAR, kepolisian, kesehatan, TNI, serta pihak kecamatan dan pemuda setempat di lokasi wisata Pantai Air Bangis tersebut sampai pada titik wisata Pulau Pigago dan sekitarnya.

Selanjutnya tim Ombudsman juga mengunjungi objek Wisata Pantai Sasak, Kecamatan Sasak Ranah Pasisie dan juga mengapresiasi langkah pemerintah daerah bersinergi dengan TNI/Polri dalam menugaskan para aparaturnya untuk menjaga kenyamanan dan keamanan pengunjung berwisata.

"Untuk tiket masuk lokasi wisata masih dalam batas kewajaran jika dibandingkan dengan beberapa objek wisata lainnya di berbagai wilayah Sumbar," katanya.

Ia mengatakan selama libur Lebaran, Satpol PP, BPBD, Dinas Pariwisata, kesehatan, Dishub serta pihak kecamatan dibantu personel TNI/Polri turun langsung memberikan pelayanan dan keamanan kepada pengunjung.

"Sebelum Lebaran, kita sudah melaksanakan rapat persiapan serta penentuan personil yang bertugas di setiap lokasi wisata. Hingga saat ini berjalan dengan baik," katanya.

Ia menegaskan pelayanan yang baik sangat penting di objek wisata. Objek wisata berdampak positif terhadap naiknya pemasukan masyarakat yang berada di lokasi wisata setempat dari berjualan.

"Semoga para pengunjung dapat menikmati suasana alam Pasaman Barat, serta merasakan kenyamanan dan keamanan di wilayah Pasaman Barat," demikian Yudesri.