Di Pasaman Barat, shalat Ied dipusatkan di halaman kantor bupati, jika hujan pindah ke sini

id Sholat Ied,pasaman barat,sumbar,kantor bupati

Di Pasaman Barat, shalat Ied  dipusatkan di halaman kantor bupati, jika hujan pindah ke sini

Halaman kantor Bupati Pasaman Barat dipadati jamaah saat tausiyah Ustadz Abdul Somad beberapa waktu lalu. Lokasi ini dijadikan tempat pelaksanaan Shalat Idul Fitri 1 Syawal 1440 Hijriah, Rabu (5/6).

Simpang Empat, (ANTARA) - Pelaksanaan Shalat Idul Fitri 1 Syawal 1440 Hijriah bagi warga Pasaman Barat, Sumatera Barat dipusatkan di halaman kantor bupati setempat, pada Rabu (5/6) pagi.

"Shalat Ied dijadwalkan dipusatkan di halaman kantor bupati. Sebagai lokasi cadangan jika hujan turun maka panitia menyiapkan sejumlah masjid seputaran kantor bupati," kata Kabag Kesejahteraan Rakyat Pemkab Pasaman Barat, Hendrizal di Simpang Empat, Selasa.

Pada Shalat Idul Fitri 1 Syawal 1440 Hijriyah bertindak sebagai khatib dan Imam H. Bulkhaini,Lc dari Simpang Empat.

Sejumlah persiapan dan sarana terlihat dipersiapkan oleh panitia. Beberapa petugas kebersihan dari Dinas Lingkungan Hidup terlihat sudah membersihkan seluruh area halaman Kantor Bupati Pasaman Barat. Beberapa tong sampah dan spanduk juga sudah terpasang.

Selain itu panitia juga telah menetapkan dan mengukur arah kiblat dan memberikan tanda untuk meletakan mimbar untuk khatib dan posisi imam saat pelaksanaan Shalat Idul Fitri nanti.

Menurut dia, panitia memilih halaman kantor bupati mengingat luasnya area dan mempertimbangkan jumlah jemaah nantinya.

Sebagai sarana penunjang lainnya panitia juga mempersiapkan sejumlah titik tempat berwudhu di mushalla Kantor Bupati Pasaman Barat.

Jika cuaca tidak mengizinkan maka shlat Ied akan dilaksanakan di Masjid Agung yang tidak jauh dari kantor bupati.

"Mari beramai-ramai datangi halaman kantor bupati pada Rabu (5/6) untuk melaksanakan sholat Idul Fitri. Mudah-mudahan dapat berjalan aman dan lancar nantinya," katanya. (*)