Pemkab Agam pusatkan Shalat Id di halaman kantor Bupati

id Shalat Id,Pemkab Agam

Pemkab Agam pusatkan Shalat Id di halaman kantor Bupati

Ilustrasi Shalat Idul Fitri. (Slamet Ardiansyah/)

Lubukbasung (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Agam, Sumatera Barat, memusatkan pelaksanaan Shalat Idul Fitri 1440 Hijriyah di halaman kantor bupati itu pada Rabu (5/6).

Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Agam, Syatria di Lubukbasung, Jumat, mengatakan halaman kantor bupati itu telah dibersihkan dan rumput sudah dipotong.

"Satu hari menjelang Idul Fitri akan dipasang mimbar, tenda dan tikar," katanya.

Ia mengatakan halaman kantor bupati ini merupakan lokasi yang sering digunakan untuk pelaksanaan Shalat Id.

Apabila hujan turun, tambahnya, pelaksanaan Shalat Idu Fitri dialihkan ke indor tenis lapangan dengan jarak sekitar 20 meter dari lakasi.

"Indor tenis lapangan ini merupakan lokasi alternatif pelaksanaan Shalat Id," tegasnya.

Ia menambahkan bertindak sebagai khatib Shalat Idul Fitri atas nama Dr Ismail Novel dari Dosen Pasca Serjana IAIN Bukittinggi.

Sedangkan imam atas nama Muhammad Nur mantan qori Provinsi Sumbar.

Shalat Id itu dihadiri oleh Bupati Agam Indra Catri, Forkopimda, kepala organisasi perangkat daerah, masyarakat, peratau da lainnya.

Diperkirakan jemaah yang hadir saat Shalat Id itu sekitar belasa ribu orang.

"Pada Lebaran tahun ini perantau yang mudik meningkat dari tahun lalu karena harga tiket pesawat cukup mahal, sehingga mereka memilih untuk mudik menggunakan mobil dengan membawa seluruh keluarganya," katanya. (*)