Ini langkah Solok Selatan bantu warga penuhi kebutuhan selama Ramadhan

id Bazar Ramadhan

Ini langkah Solok Selatan bantu warga penuhi kebutuhan selama Ramadhan

Kepala Bidang Peternakan Dinas Pertanian Solok Selatan Yuherdi melayani masyarakat untuk mendapatkan daging pada bazar Ramadhan yang dilaksanakan di depan kantor Bupati setempat, Senin (13/5). (Antara Sumbar/Erik IA)

Padang Aro, (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Solok Selatan, Sumatera Barat menggelar Bazar Ramadhan untuk membantu meringankan beban warga terutama yang berpenghasilan menengah ke bawah serta Aparatur Sipil Negara (ASN).

"Kami menyediakan tiga jenis kebutuhan pokok pada bazar Ramadhan tahun ini, dan dijual di bawah harga pasar dan setiap jenis yang disediakan sudah disubsidi oleh pemerintah daerah sehingga sangat meringankan masyarakat," kata Kepala Bidang Peternakan Dinas Pertanian Solok Selatan Yuherdi di Padang Aro, Senin.

Dia menyebutkan dari Dinas Pertanian menyediakan ayam, telur dan daging untuk dijual kepada masyarakat.

Untuk ayam dijual Rp50 ribu per ekor sedangkan harga di pasar Rp60 ribu, daging yang harganya Rp120 ribu di pasar saat bazar hanya Rp100 ribu per kilogram serta telor ayam Rp35 ribu setiap rai sedangkan di pasar Rp40 ribu.

Setiap orang katanya, hanya diperbolehkan membeli maksimal dua rai telor, dua ekor ayam dan satu kilogram daging.

"Pembatasan ini dilakukan supaya tidak ada pedagang yang membeli di lokasi bazar kemudian dijual lagi di rumah sehingga lebih tepat sasaran," ujarnya.

Dalam menyediakan berbagai kebutuhan pokok pihaknya bekerja sama dengan pedagang setempat untuk melayani warga.

Bazar oleh Dinas Pertanian akan dilaksanakan selama delapan hari ke depan di seluruh kecamatan.

Selain Dinas Pertanian, Dinas Perindustrian Perdagangan, Koperasi dan UKM juga melaksanakan bazar Ramadhan.

Kepala Bidang Perdagangan Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi UMKM Solok Selatan Irwandi Osmaidi mengatakan pihaknya menyediakan gula pasir, minyak goreng, susu kaleng, sirup dan tepung terigu.

"Setiap orang boleh membeli satu paket dan per pekatnya sudah disubsidi Rp37 ribu, dimana harga pasarnya Rp87 ribu tetapi dijual Rp50 ribu per paket," katanya.

Pihaknya akan melaksanakan bazar di lima Kecamatan kecuali Sungai Pagu dan Sangir Jujuan, karena tahun lalu sudah dilaksanakan di sana.

Untuk hari ini disediakan 400 paket karena pembelinya selain masyarakat juga diperbolehkan ASN, sedangkan di kecamatan jumlahnya bervariasi mulai 150-200 paket.

"Bazar di kecamatan ASN tidak boleh lagi belanja paket murah ini," katanya.

Bazar ini kata dia, dilaksanakan untuk membantu masyarakat menyediakan berbagai kebutuhan pada Ramadhan dan Idul Fitri. (*)