Gerindra klaim raih sekitar 9.000 suara di Payakumbuh

id Nurkhalis

Gerindra klaim raih sekitar 9.000 suara di Payakumbuh

Ketua DPC Gerindra Kota Payakumbuh, Nurkhalis (kiri). (Antara Sumbar/Syafri Ario)

Payakumbuh, (ANTARA) - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerindra Kota Payakumbuh, Sumatera Barat mengklaim perolehan suara partai itu meningkat drastis dari 5.900 suara pada Pemilu 2014 menjadi sekitar 9.000 pada 2019.

"Pada Pemilu 2014 kami hanya mendapatkan tiga kursi dengan jumlah suara sekitar 5.900, sedangkan pada 2019 ini kami memperkirakan dapat empat kursi dengan 9.000 suara," kata Ketua DPC Gerindra Kota Payakumbuh Nurkhalis di Payakumbuh, Selasa.

Ia mengatakan peningkatan suara DPC Gerindra itu berdasarkan rekapitulasi perhitungan suara internal Gerindra, dan para saksi calon legislatif Gerindra yang ada di setiap TPS di Kota Payakumbuh.

"Dari rekapitulasi perhitungan suara internal itu kami perkirakan peningkatan suara Gerindra mencapai 70 persen, dan dapat wakil pimpinan DPRD," ujarnya.

Ia menyebutkan peningkatan suara hampir terjadi di setiap dapil, terutama di dapil Payakumbuh Barat dimana suara Gerindra sekitar 3.500.

"Perolehan suara Gerindra memang meningkat tajam di wilayah barat, sedangkan di timur dan utara peningkatannya sedang," katanya.

Selain Gerindra, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) juga mengalami peningkatan drastis yang diprediksi akan menggeser kursi ketua DPRD Kota Payakumbuh dari Golkar.

"PKS dan Gerindra yang sama-sama partai koalisi pengusung 02 suaranya meningkat drastis di Payakumbuh," ujarnya.

Peningkatan tersebut tidak terlepas dari motto caleg Gerindra yakni 'Bersama kita bisa, Kita bisa karena bersama- sama, bergerak bersama berjuang bersama dan sukses pun kita akan bersama sama'.

Meskipun begitu ia mengatakan angka pasti perolehan suara tetap menunggu rekap resmi Komisi Pemilihan Umum (KPU). (*)