Cukur Bordeaux, Saint-Etienne rebut kembali peringkat keempat klasemen Liga Prancis

id saint etienne,liga prancis,bordeaux

Cukur Bordeaux, Saint-Etienne rebut kembali peringkat keempat klasemen Liga Prancis

Bek AS Saint-Etienne Mathieu Debuchy (bawah) merayakan golnya ke gawang Bordeaux bersama rekan-rekannya dalam laga lanjutan Liga Prancis di Stadion Geoffroy-Guichard, Prancis, Minggu (14/4/2019). (twitter.com/ASSEoficciel)

Jakarta, (ANTARA) - AS Saint-Etienne merebut kembali peringkat keempat klasemen Liga Prancis usai mencukur Bordeaux 3-0 dalam laga pekan ke-32 di Stadion Geoffroy-Guichard, Prancis, Minggu.

Kemenangan yang disokong dwigol Mathieu Debuchy dan satu gol lain Wahbi Khazri itu sukses membuat Saint-Etienne kembali ke peringkat keempat dari tangan Marseille demikian catatan laman resmi Liga Prancis.

Saint-Etienne kini mengoleksi 53 poin, unggul dua poin atas Marseille (51) yang sehari sebelumnya menang 2-1 atas Nimes (43).

Eksekusi penalti Khazri membawa Saint-Etienne unggul pada menit ke-56 usai wasit meninjau tayangan ulang VAR atas insiden yang memperlihatkan tangan Sergi Palencia mengenai bola di dalam area terlarang.

Lantas keunggulan itu berlipat ganda ketika sepak pojok Khazri berhasil ditanduk Debuchy pada menit ke-74.

Debuchy mencetak gol keduanya semenit jelang waktu normal usai lewat sepakan kaki kanan, menyambut umpan silang Pierre-Yves Polomat.

Sementara itu, dalam laga lain yang berlangsung sedikit lebih awal Montpellier juga memetik kemenangan 2-1 atas tamunya Toulouse di Stadion de la Mosson.

Sundulan Souleymane Camara memastikan kemenangan tersebut, setelah gol pembuka keunggulan Montpellier lewat Ellyes Skhiri berhasil disamakan oleh Kalidou Sidibe.

Di waktu bersamaan, Rennes dan Nice harus puas berbagi satu poin setelah bermain imbang tanpa gol di Roazhon Park. (*)