Tim Kecamatan Talawi pastikan satu tempat di final Minangkabau Cup

id Minangkabau cup

Tim Kecamatan Talawi pastikan satu tempat di final Minangkabau Cup

Tim kecamatan Talawi bersuka cita setelah mengalahkan tim Kuranji1-0 laga semifinal turnamen antar kecamatan Sumatera Barat di Lapangan Gelora Bakti Tanjung Jati Kabupaten 50 Kota Sabtu (16/3). (Istimewa)

Sarilamak (ANTARA) - Kesebelasan Kecamatan Talawi Kota Sawahlunto memastikan satu tempat di babak final turnamen antar kecamatan Minangkabau Cup setelah mengandaskan Kecamatan Kuranji 1-0 di Lapangan Gelora Bakti Tanjung Jati Kabupaten 50 Kota, Sumatera Barat pada Sabtu sore.

Gol tunggal yang tercipta dalam laga tersebut dicetak oleh Wahyu Rahmadan pada menit ke-45 dan membawa Talawi ke babak final menunggu hasil dari tim Kecamatan Guguak menghadapi Padang Panjang Timur pada Minggu (17/3).

Sejak awal laga kedua tim berusaha menyerang pertahanan lawan untuk mencetak gol namun upaya yang dilakukan tim Kuranji dan Talawi belum mampu mengubah kedudukan.

Tim Talawi terlihat lebih tenang dan mencoba menguasai laga dan lebih banyak memegang bola dari Tim Kuranji.

Sementara tim Kuranji mengandalkan pola serangan balik namun ketika masuk ke pertahanan Talawi mereka sering kehilangan bola.

Gol yang ditunggu akhirnya datang, Talawi yang menyerang dari sisi kanan pertahanan Kuranji, pemain sayap mengumpan bola jauh ke sisi kanan tempat Wahyu Rahmadan yang berdiri bebas.

Wahyu yang berdiri sendirian langsung membawa dan langsung menendang dengan keras dan menghujam gawang tim Kuranji.

Memasuki babak kedua kedua tim memiliki peluang untuk mencetak gol namun para pemain muda tersebut kurang tenang sehingga gagal.

Hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan Talawi masih unggul dari tim Kuranji dan bereka berhak lolos ke babak final.

Sementara tim Kuranji akan berlaga memperebutkan peringkat ketiga dengan menghadapi tim yang kalah di laga Guguak menghadapi Padang Panjang Timur.

Wali Kota Sawahlunto Deri Asta mengapresiasi hasil di laga tersebut, dirinya datang langsung ke lapangan setelah mendarat di Kota Padang pada Sabtu pagi.

"Kami bersyukur dengan kemenangan ini dan hasil ini merupakan kerja keras pemain dan jajaran pelatih," kata dia.

Sementara manajer Kuranji Evi Yandri Rajo Budiman mengatakan pemainnya telah berusaha keras namin hasil akhir membuat timnya gagal ke babak final.

Ia mengatakan tidak ada kesalahan yang dibuat para pemain kami namun buruknya kondisi lapangan berpengaruh terhadap penampilan timnya. Lapangan ini lebih pendek dan lebarnya kurang selain itu tekstur juga keras sehingga berdampak pada penampilan tim.

"Saat ini kami akan fokus untuk mendapatkan peringkat ketiga nantinya,"kata dia.***3**