Ini dia dua kecamatan yang lolos ke babak lanjutan Minangkabau Cup zona Padang

id minangkabau cup

Ini dia dua kecamatan yang lolos ke babak lanjutan Minangkabau Cup zona Padang

Logo Minangkabau Cup. (Ist)

Padang, (Antaranews Sumbar) - Dua tim kecamatan yakni tim Kecamatan Kuranji dan Kecamatan Padang Timur memastikan diri lolos ke babak lanjutan Turnamen kolosal Minangkabau Cup zona Kota Padang, Sumatera Barat.

Ketua Panitia Minangkabau Cup Zona Padang Nofriardi di Padang mengatakan kedua tim tersebut berhasil mengalahkan lawan-lawan mereka di babak semifinal, keduanya akan berlaga di babak final Minangkabau Cup Zona Padang yang akan digelar Sabtu (26/1).

“Pertandingan final akan digelar di Stadion Haji Agus Salim satu hari setelah laga Piala Indonesia Semen Padang menghadapi PS Tira,” kata dia.

Ia mengatakan awalnya laga final akan digelar pada Minggu (20/1) namun karena ada pertandingan ini jadwal dimundurkan. Menurut dia momen pengunduran ini akan dipergunakan oleh panitia untuk menghimpun dana untuk hadiah bagi klub yang berhasil lolos ke zona Sumbar.

“Izin pemakaian stadion telah kita dapatkan dan selanjutnya kita akan gelar laga final sesuai jadwal,” kata dia.

Sebelumnya kesebelasan Padang Timur mengandaskan perlawanan Kecamatan Padang Utara 4-3 melalui adu penalti setelah dalam dua kali empat puluh lima menit kedudukan masih imbang 0-0. Empat pemain Padang Timur berhasil menunaikan tugasnya dari lima kesempatan yang diberikan sementara dua penendang Padang Utara gagal dan membuat mereka tersingkir.

Di pertandingan lainnya, tim Kecamatan Kuranji mampu menundukkan perlawana tim kecamatan Lubuk Begalung dengan skor 1-0. Kuranji memanfaatkan tendangan bebas yang mereka dapatkan dan gol kemenangan mereka terjadi dari pelauang tersebut.

“Kedua tim behak mengantongi tiket lolos ke zona Sumbar dan bertemu perwakilan dari zona-zona lainnya di kota dan kabupaten di Sumatera Barat,” kata dia.

Sebelumnya Ketua Pelaksana Minangkabau Cup Tria Ola Suprajeni mengatakan ini turnamen ketiga yang digelar oleh Spartan Enterprise. Dulunya turnamen ini bernama Irman Gusman Cup dan diubah menjadi Minangkabau Cup I dan II.

Ini merupakan Minangakabau Cup ketiga yang digelar dan melibatkan 160 tim dalam 325 pertandingan. Untuk babak penyisihan, setiap kota dan kabupaten akan menggelar turnamen setengah kompetisi. Di antara seluruh tim yang bertanding akan ada perwakilan kota dan kabupaten selanjutnya mereka akan memasuki penyisihan di tingkat Sumbar.

Setiap kota dan kabupaten akan meloloskan tim tergantung dengan jumlah kecamatannya, jika kota itu memiliki satu hingga tujuh kecamatan maka hanya satu tim yang mewakili kota atau kabupaten tersebut.

Setelah itu apabila mereka memiliki jumlah kecamatan antara tujuh hingga 12 kecamatan maka mereka akan diwakili dua tim dan bagi kota atau kabupaten yang memiliki 12-14 kecamatan akan mengirimkan tiga tim.

Selanjutnya di babak penyisihan tingkat Sumbar akan ada 34 tim yang akan digelar di delapan kota, sementara untuk babak 16 besar di gelar di empat kota, sedangkan untuk babak delapan besar digelar di dua kota di Sumbar. Kemudian untuk partai semifinal dan final akan digelar di Kota Padang.

“Kompetisi ini akan dilaksanakan secara marathon selama empat bulan yang dimulai dari 15 Desember 2018 dan ditutup di partai final pada 23 Maret 2019,” katanya. (*)