Polres Agam Tetapkan Lubukbasung Kampung Tertib Lalulintas

id Nagari

Polres Agam Tetapkan Lubukbasung Kampung Tertib Lalulintas

Kasat Lantas Polres Agam Syafrizal Nanti sedang menandatangani kesepakatan Nagari Lubukbasung sebagai Kampung Tertib Lalulintas. (ANTARA SUMBAR/Yusrizal)

Lubukbasung, (Antaranews Sumbar) - Kepolisian Resor Agam, Sumatera Barat, menetapkan Nagari Lubukbasung sebagai kampung tertib lalulintas di wilayah hukum Polres itu, karena kesadaran masyarakat sangat tinggi dalam mematuhi aturan lalulintas.

Kasat Lantas Polres Agam AKP Syafrizal Nanik di Lubukbasung, Sabtu, mengatakan, Nagari Lubukbasung sebagai kampung tertib lalulintas dicanangkan pada awal November 2018.

"Pencanangan kampung tertib lalulintas itu ditandai dengan penandatanganan kesepakatan yang dilakukan, Kepala Dinas Perhubungan Agam Yosefriawan, Camat Lubukbasung Murni Idrus, Wali Nagari Lubukbasung Ira Darma Putra Wali Jorong, tokoh adat, tokoh agama dan lainnya," katanya.

Ia menambah, ditunjuknya Lubukbasung sebagai kampung tertib lalulintas karena masyarakat di nagari itu sudah mematuhi aturan lalulintas dari nagari lain di wilayah hukum Polres itu.

Di Lubukbasung, tambahnya, pelanggaran lalulintas tidak begitu banyak, pengendara sepeda motor sudah menggunakan helem standar, tidak berboncengan lebih dari satu dan lainnya.

Dengan kondisi itu, maka daerah tersebut langsung ditunjuk sebagai kampung tertib lalulintas di wilayah hukum Polres Agam, karena setiap Kapolres harus memiliki kampung tertib lalulintas tersebut.

Kedepan pihaknya berharap Nagari Lubukbasung ini menjadi contoh bagi nagari lain dan masyarakat bisa menjadi perpanjang tangan Polres Agam untuk mensosialisasikan betapa penting untuk mematuhi aturan lalulintas.

"Apabila sudah patuh, maka kita terhindar dari kecelakaan lalulintas karena kecelakaan terjadi didahului pelanggaran," tegasnya.

Sementara itu, Tokoh Masyarakat Lubukbasung Efendi memberikan apresiasi kepada pihak kepolisian yang telah memberikan kepercayaan kepada nagari sebagai kampung tertib lalulintas.

Namun pihaknya mengimbau masyarakat untuk mematuhi aturan lalulintas, karena daerah tersebut telah ditetapkan sebagai kampung tertib lalulintas.

"Jangan sampai kita tidak mematuhi aturan lalulintas, karena kita telah dipercaya oleh Polres Agam," katanya.*