PPDI ajak penyandang disabilitas percaya diri

id PPDI Padang Panjang,Hari Disabilitas Internasional,Disabilitas Padang Panjang

PPDI ajak penyandang disabilitas percaya diri

Warga menuliskan kata-kata motivasi bagi penyandang disabilitas. (Antara Sumbar/ Ira Febrianti) (Antara Sumbar/ Ira Febrianti/)

Padang Panjang, (Antaranews Sumbar) - Perkumpulan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI) Padang Panjang, Sumatera Barat, mengajak warga dengan kebutuhan khusus tetap percaya diri karena dalam kondisi terbatas tetap punya kesempatan berkembang.

"Kami saat ini sedang mendata jumlah penyandang disabilitas dan kami temui masih banyak keluarga yang malu atas kondisi disabilitas salah satu anggota keluarganya," kata Ketua PPDI Padang Panjang Ramadhan di Padang Panjang, Senin.

Ia mengatakan PPDI Padang Panjang baru dibentuk pda akhir 2017 dan hingga saat ini pihaknya masih rutin melakukan sosialisasi mengenai tujuan organisasi tersebut yang salah satunya merangkul penyandang disabilitas agar beraktivitas dengan percaya diri.

Bertepatan dengan peringatan ke-26 Hari Disabilitas Internasional, pihaknya memanfaatkan momen itu agar warga penyandang disabilitas tidak lagi malu dengan keadaannya melalui acara Pawai Ceria Disabilitas.

Dalam kesempatan itu pihaknya juga mengadakan pentas seni yang diisi anak-anak penyandang disabilitas, pameran karya disabilitas, mendongeng dan 1.000 kata motivasi untuk penyandang disabilitas dari masyarakat.

"PPDI Padang Panjang usianya baru setahun dan peringatan Hari Disabilitas Internasional juga baru pertama kali diadakan di sini. Lewat kesempatan ini kami berharap tidak ada lagi keluarga yang malu karena pada intinya setiap orang punya hak dan kesempatan sama untuk mengembangkan diri" ujarnya.

Ketua DPRD Padang Panjang Novi Hendri menambahkan pihaknya mengapresiasi peringatan Hari Disabilitas Internasional yang pertama kali dilaksanakan di kota berjuluk Serambi Mekah tersebut.

Menurutnya rangkaian acara yang dilaksanakan dapat menjadi sarana aktualisasi diri bagi anak penyandang disabilitas untuk menumbuhkan kepercayaan diri.

Ia mengatakan bersama pemerintah setempat akan berupaya memberikan perhatian lebih bagi peyandang disabilitas dengan memacu semangat mereka dan menyediakan fasilitas yang dibutuhkan. (*)

Baca juga: PPDI: fasilitas umum di Padang Panjang belum ramah disabilitas

Baca juga: Pesisir Selatan maksimalkan pendataan disabilitas

Baca juga: Sarana umum di Sumbar harus bisa diakses penyandang disabilitas

Baca juga: Perhatian Jokowi terhadap disabilitas langsung disambut tagar #DukungFasilitasDisabilitas