Ini persiapan atlet tarung derajat Pasaman Barat jelang Porprov

id Tarung Derajat

Ini persiapan atlet tarung derajat Pasaman Barat jelang Porprov

Pelatih tarung derajat Pasaman Barat, Indra Gusman saat melatih atlet persiapan Porprov 2018 di Pariaman.

Simpang Empat, (Antaranews Sumbar) - Atlet tarung derajat Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat (Sumbar) meningkatkan volume latihan menjelang Pekan Olah Raga Provinsi 2018 yang akan dimulai pada pertengahan bulan ini di Pariaman.

Pelatih tarung derajat Pasaman Barat, Indra Gusman di Simpang Empat, Sabtu (3/11) mengatakan pihaknya menargetkan sejumlah emas dan perak pada Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) nanti.

"Setelah melakukan latihan berjalan beberapa waktu lalu, sekarang para atlet mulai memasuki TC penuh," ujarnya.

Menurutnya untuk mendapatkan hasil maksimal nantinya, selama TC penuh ini atlet tarung drajat Pasaman Barat melakukan latihan dalam beberapa sesi baik pagi, siang dan sore hari.

Latihan itu difokuskan untuk memantangkan teknik agar bisa tampil maksimal saat bertanding.

Ia menyebutkan pihaknya menyiapkan sebanyak 13 atlet tarung derajat yang merupakan putra asli Pasaman Barat akan ikut bertanding di sejumlah kelas.

"Kita optimis dapat meraih medali nantinya. Persiapan terus kita matangkan," ujarnya.

Ia menambahkan persiapan atlet Pasaman Barat sudah mencapai 90 persen lebih. Selama TC berjalan dan TC penuh, ia bersama atlet berupaya keras mempersiapkan diri di atas segala keterbatasan yang ada.

Salah seorang atlet tarung derajat, Melati mengaku optimis bisa memberikan yang terbaik di kelasnya. Keyakinan itu muncul seiring dengan latihan dan rutinitas pertandingan yang merak lakukan beberapa waktu lalu.

"Semoga bisa memberikan hasil yang terbaik nantinya bagi Pasaman Barat," harapnya.

Ketua Komite Olah Raga Nasional Indonesia (KONI) Pasaman Barat, BM Satria Dwi Putra atau Amy membenarkan cabang olah raga yang akan mengikuti Porprov sudah menggelar latihan.

"Persiapan sudah jauh-jauh hari kita lakukan. Cabang olah raga sudah meningkatkan volume latihannya. Mudah-mudahan bisa meraih prestasi yang baik nantinya," harapnya.