Belum pernah bertemu, Semen Padan klaim kantongi kelemahan Mojokerto Putra

id Semen Padang,Liga 2

Belum pernah bertemu, Semen Padan klaim kantongi kelemahan Mojokerto Putra

Pelatih Semen Padang Syafrianto Rusli (kiri) dan penjaga gawang Semen Padang Rendy Oscario (kanan) dalam jumpa pers di Padang, Selasa. (Antara Sumbar/ Mario Sofia Nasution)

Padang, (Antaranews Sumbar) - Pelatih Semen Padang Syafrianto Rusli mengatakan pihaknya telah mengantongi kelemahan lawan mereka Mojokerto Putra dalam penyisihan Grup A delapan besar Liga 2 2018 di Stadion Haji Agus Salim Kota Padang, Rabu (24/10).

"Meskipun kedua tim belum pernah bertemu, kami telah mempelajari permainan lawan, kita sudah antisipasi hal tersebut melalui latihan," kata dia saat memberikan keterangan pers di Padang, Selasa.

Menurut dia jajaran pelatih telah mempelajari pola penyerangan tim lawan mulai dari siapa pemain yang berbahaya dan pemain yang akan muncul nantinya.

"Mereka memiliki penyerang yang berbahaya dan kita akan antisipasi hal tersebut, karena kita menargetkan memenangi seluruh laga di kandang untuk lolos be fase berutnya," ujarnya.

Ia mengaku optimistis pada laga ini karena para pemain dalam kondisi terbaik secara fisik maupun mental. Selain itu dua pemain yang baru bergabung yakni Firman Septian dan Juan Revi sudah berlatih dengan tim.

"Kedua pemain ini memiliki pengalaman bermain yang baik dan memiliki mental sehingga dapat dengan cepat menyesuaikan diri dengan tim. Saat ini komposisi pemain yang dimiliki cukup untuk membawa tim ini lolos nantinya," sebut dia.

Dengan kehadiran Firman Septian, membuat lini serang Semen Padang lebih bervariasi dan memperkuat trio penyerang yang ada yakti Irsyad Maulana, Riski Novriansyah, Elthon Maran.

Sedangkan Juan Revi membuat lini tengah semakin solid karena pengalamannnya. Ini akan membantu Rosad lebih berkembang dalam menjaga lini tengah tim bersama Yoku, Rudi dan Manda Cingi.

Sementara pelatih kepala Mojokerto Putra Jamal Yastro mengatakan pihaknya telah mempersiapkan tim untuk bertanding dan memenangkan laga nanti.

"Kami menargetkan lolos dari babak grup ini, Semen Padang secara kualitas tim baik namun tidak menurunkan target kita,"

Ia mengakui tidak akan mudah untuk mengambil poin di Padang karena Semen Padang memiliki kualitas tim yang bagus namun pihaknya terus berupaya mengambil poin agar lolos ke babak berikutnya.

"Semen Padang memiliki kelemahan karena tidak ada tim yang tidak dapat dikalahkan. Celah itu yang akan kita cara," katanya. (*)