Ini jadwal safari politik Prabowo-Sandiaga Uno ke sejumlah daerah di Jawa Timur

id prabowo

Ini jadwal safari politik Prabowo-Sandiaga Uno ke sejumlah daerah di Jawa Timur

Capres dan Cawapres Prabowo Subianto-Sandiaga Uno. (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/pras)

Surabaya, (Antaranews Sumbar) - Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno dijadwalkan menggelar safari politik pada sejumlah daerah di Jawa Timur pada Minggu-Senin, 21-22 Oktober 2018.

"Mas Sandiaga Uno akan datang lebih dulu pada Minggu, kemudian disusul Pak Prabowo pada Senin," ujar Ketua Bidang Penggalangan dan Relawan Badan Pemenangan Provinsi Jawa Timur Hendro T Subiyantoro kepada wartawan, di Surabaya, Sabtu.

Meskipun pada hari berbeda, kata dia, namun pada Senin selama sehari penuh keduanya dijadwalkan bertemu di rumah pemenangan Prabowo-Sandi Jatim yang berlokasi di Jalan Gayungsari Surabaya.

"Paginya hadir di Tebu Ireng, kemudian sorenya di Surabaya ada deklarasi 'emak-emak' Jatim dan ada penampilan drummer peraih rekor dunia," ujar politikus Partai Gerindra tersebut.

Rincian safari politik partai yang diusung koalisi Partai Gerindra, PKS, Partai Demokrat dan PAN tersebut, yakni diawali kedatangan Sandiaga Uno pada Minggu siang melakukan Shalat Zuhur berjamaah dilanjutkan ziarah ke makam Gombloh, penyanyi legendaris asal Surabaya di TPU Tembok.

Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu kemudian dijadwalkan menyapa pedagang pasar di Pusat Grosir Surabaya (PGS), lalu menuju tempat wisata air panas di Pacet, Mojokerto pada sore harinya, dan ditutup pertemuan dengan petani bawang di Desa Sajen Mojokerto.

Sedangkan, pada Senin pagi, dijadwalkan Prabowo dan Sandiaga mengikuti amanah Resolusi Jihad dari pengasuh Pondok Pesantren Tebu Ireng, Jombang, apel santri dan napak tilas Resolusi Jihad serta konvoi jip.

Berikutnya, pada pukul 11.00 WIB, keduanya berziarah ke makam KH Bisri Syansuri di Denanyar Jombang, dilanjutkan ziarah ke makam KH Wahab Hisbulloh, di Tambakberas, Jombang.

Kemudian pada pukul 12.30 WIB di Alun-alun Mojoagung, warga Jombang menyambut konvoi jip Sandiaga Uno dan peserta napak tilas Resolusi Jihad, termasuk warga Mojokerto yang menyambut di Pasar Brangkal, dan berlanjut Pasar Krian Sidoarjo.

Lalu, finis napak tilas resolusi jihad pada pukul 16.30 WIB di Tugu Pahlawan Surabaya, dan safari politik diakhiri kehadiran Sandiaga Uno di Forum Jamaah Surabaya yang digelar di Gedung Barunawati Surabaya pada Senin malamnya.

Pemilihan Presiden digelar pada 17 April 2019 dan diikuti dua pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden, masing-masing Joko Widodo-KH Ma'ruf Amin nomor urut 1, serta nomor urut 2 adalah Prabowo Subianto-Sandiaga Uno. (*)