Padang Pariaman targetkan arena Porprov selesai akhir Oktober

id Porprov Sumbar,Arena porprov

Padang Pariaman targetkan arena Porprov selesai akhir Oktober

Sejumlah pekerja sedang mengerjakan pembangunan arena pertandingan bola volly outdoor di Parit Malintang, Enam Lingkung, Padang Pariaman, Sumbar. (ANTARA SUMBAR/Aadiaat M. S)

Parit Malintang, (Antaranews Sumbar) - Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman menargetkan menyelesaikan arena pertandingan untuk Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sumatera Barat XV memasuki akhir Oktober ini.

"Target kami semua arena pertandingan untuk Porprov selesai pada minggu ke tiga bulan ini," kata Wakil Bupati Padang Pariaman, Suhatri Bur di Parit Malintang, Jumat.

Ia mengatakan dengan selesai persiapan arena tersebut maka pada akhir bulan ini sarana olahraga untuk Porprov itu sudah bisa diuji coba.

Persiapan tersebut juga termasuk untuk beberapa arena yang sedang dikerjakan pembangunannya, kata dia.

Ia menyebutkan pembangunan arena pertandingantersebut yaitu atletik, tenis, panjat tebing, dan volly.

Pembangunan arena tersebut terpusat di Kantor Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Padang Pariaman di Nagari Parit Malintan, Kecamatan Enam Lingkung.

Sedangkan arena untuk cabang olahraga lainnya tersebar di seluruh kecamatan di Padang Pariaman.

"Kita juga bekerjasama dengan Kota Pariamanuntuk empat cabang olahraga," katanya.

Ia menyatakan lebih dari 70 persen arena untuk Porprov merupakan milik pihak ketiga yang bersifat sewa.

"Saat ini kami tidak bisa membangun banyak arena olahraga, oleh karena itu kami manfaatkan milik masyarakat," ujarnya.

Ia meyakini pelaksanaan Porprov XV yang dilaksanakan pada 16 sampai 25 November tahun ini dapat terlaksana sesuai jadwal dan berjalan dengan baik.

"Saya yakin kami bisa menjadi tuan rumah yang baik," kata dia. (*)