Masyarakat Palembang mulai menikmati LRT, stasiun ditargetkan rampung 2018

id Kereta Api Ringan,LRT Palembang

Masyarakat Palembang mulai menikmati LRT, stasiun ditargetkan rampung 2018

Kereta api ringan atau light rail transit (LRT) diuji coba dengan operasi terbatas di Stasiun Velodrome Rawamangun, Jakarta, Senin (10/9). PT Jakarta Propertindo (Jakpro) melakukan proses uji coba moda transportasi LRT Jakarta secara terbatas yang membentang dari Stasiun Velodrome Rawamangun hingga Stasiun Boulevard Utara Kelapa Gading sepanjang 5,8 km dan berlangsung hingga hingga 20 September 2018. (ANTARA FOTO/Galih Pradipta/foc/18.)

Palembang, (Antaranews Sumbar) - Sebanyak 13 stasiun kereta api ringan (light rail transit/LRT) Palembang ditargetkan rampung pada tahun 2018 sehingga bisa melayani para penumpang.

Kepala Divisi Regional III Palembang PT Kereta Api Indonesia (KAI), Hendy Helmy di Palembang, Sumatera Selatan, Rabu, mengatakan, sebenarnya stasiun LRT sudah siap hanya fasilitas pelayanan, seperti tangga naik, belum selesai semua.

Menurut dia, tidak terlalu sulit melengkapi fasilitas stasiun. "Targetnya pada tahun ini sebanyak 13 stasiun LRT selesai semua," katanya.

Sebanyak 13 stasiun LRT itu yakni stasiun bandara, Asrama Haji, Punti Kayu, RSUD, Geruda Dempo, Demang, Bumi Sriwijaya, Dishub, Cinde, Ampera, Polresta, Jakabaring, dan DJKA.

Lebih lanjut ia menyampaikan, sosialisasi terus dilakukan kepada masyarakat. Pihaknya selalu mengadakan pemberitahuan melalui media massa dan elektronik.

Menurut dia, informasi mengenai LRT akan diperbanyak lagi sehingga masyarakat tahu mengenai jadwal, manfaat, dan kegunàan kereta api LRT.

Sekarang ini pada hari Minggu penumpang LRT dua kali lipat dari hari biasa. "Jadi, masyarakat yang tadinya ingin mencoba LRT, setelah lama-lama mengerti manfaatnya, mereka memanfaatkan fasilitas ini untuk transportasi," katanya.

Salah seorang warga Palembang, Yuli menyatakan, dirinya selalu menggunakan LRT untuk berangkat dari Jakabaring ke bandara.

"Jadi, sejak LRT diperbolehkan untuk penumpang umum saya sudah menggunakan transportasi tersebut," katanya sambil memperlihatkan kartu LRT-nya. (*)