Perbasi Agam incar tiga emas di Porprov

id basket

Perbasi Agam incar tiga emas  di Porprov

Ketua KONI Kabupaten Agam, Zarfinus Makmur memberikan keterangan saat pemaparan atlet yang akan mengikuti Porprov XV di Padang Pariaman, Jumat (14/9). (Antara Sumbar/Yusrizal)

Lubukbasung, (Antaranews Sumbar) - Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Kabupaten Agam, Sumatera Barat, menargetkan memperoleh tiga medali emas dan satu perak saat Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke XV di Kabupaten Padang Pariaman pada November 2018.

Ketua Perbasi Agam, Windra Purnama di Lubukbasung, Jumat, mengatakan, ke tiga medali emas ini berasal dari nomor konvensional putra, nomor konvensional putri dan nomor 3X3 putri serta medali perak pada nomor 3X3 putra.

"Kita menargetkan empat nomor yang dipertandingkan itu akan mendapatkan medali emas tiga keping dan perak," katanya saat pemaparan kesiapan atlet yang akan membela daerah itu pada Porprov nanti di sekretariat KONI Agam, Jumat.

Ia menambahkan target itu berdasarkan perolehan prestasi saat mengikuti kejuaraan bola basket tingkat Sumbar.

Pada 2017, katanya, tim bola basket putra dan putri Agam meraih juara dua saat kejuaraan Wali kota Solok.

Lalu tim bola basket putra meraih medali perunggu saat kejuaraan provinsi di Payakumbuh pada 2017 dan juara pertama saat kejuaraan Perbasi Sumbar di Kota Padang pada 2018 untuk tim putra dan putri.

"Atlet yang mengikuti kejuaraan itu merupakan atlet yang akan turun saat Porprov nanti," katanya.

Dengan prestasi itu, pihaknya optimistis meraih setidaknya medali emas dan satu perunggu. Pada Porprov nanti, Perbasi Agam menurunkan 32 orang atlet untuk empat nomor.

Sementara itu, Ketua KONI Agam, Zarfinus Makmur didampingi Ketua Pelaksana Asistensi, Primaidi terdapat cabang olahraga yang menyampaikan pemaparan atlet yakni, bola basket, bridge, karate, kempo, gulat, senam, panahan dan tenis lapangan.

"Pemaparan ini digelar pada 14-16 September 2018 untuk 32 cabang olahraga," katanya.

Asistensi itu bertujuan untuk mengetahui gambaran dari masing-masing atlet, persiapan atlet yang akan mengikuti Porprov 2018 dan target perolehan medali.

"Setelah asistensi ini, atlet akan mengikuti pemusatan latihan sebanyak dua kali menjelang Porprov," katanya.

Kepala Bidang Olahraga Dinas Pariwisata dan Pemuda Olahraga Agam, Nasril menambahkan pihaknya mengetahui prestasi dari atlet saat pemaparan itu.

"Pada umumnya atlet meraih berbagai prestasi di kejuaraan tingkat provinsi dan nasional," katanya.

Dengan prestasi itu, pihaknya berharap perolehan medali meningkat dari Porprov di Padang.

Pada Porprov sebelumnya, Agam berada peringkat tiga besar dengan memperoleh 54 medali emas, 50 medali perak dan 58 medali perunggu.