Ini upaya Pasaman Barat tingkatkan pelayanan publik di tingkat nagari

id Kantor

Ini upaya Pasaman Barat tingkatkan pelayanan publik di tingkat nagari

Bupati Pasaman Barat, Syahiran didampingi Wakil Bupati, Yulianto saat peletakan batu pertama pembangunan Kantor Wali Nagari Ujung Gading, Selasa (14/8).

Simpang Empat, (Antaranews Sumbar) - Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat (Sumbar) membangun Kantor Wali Nagari Ujung Gading Kecamatan Lembah Melintang dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

"Kantor yang layak sangat penting dalam memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat," kata Bupati Pasaman Barat, Syahiran didampingi Wakil Bupati, Yulianto saat peletakan batu pertama pembangunan Kantor Wali Nagari Ujung Gading, Kecamatan Lembah Melintang di Ujung Gading, Selasa.

Bupati memberikan apresiasi kepada Wali Nagari dan masyarakat yang berinisiatif membangun kantor.

"Saya apresiasi kebijakan Wali Nagari Ujung Gading dengan pembangunan gedung baru ini. Hal ini tentunya sangat berguna untuk memaksimalkan pelayanan publik disini," katanya.

Menurutnya sarana dan prasarana kantor yang menunjang merupakan faktor penting dalam mencapai pelayanan yang optimal terhadap pelayanan publik.

Ia menyebutkan salah satu faktor ketertinggalan Pasaman Barat diantaranya adalah karena belum maksimalnya pelayanan publik yang menjadi salah satu faktor kategori daerah tertinggal.

"Beberapa nagari sudah membangun kantor baru. Dari 19 nagari defenitif yang ada setidaknya sudah terdapat sekitar lima nagari yang sudah melakukan renovasi kantor. Hal ini sangat berguna bagi masyarakat untuk lebih nyaman dan mudah dalam berurusan ke kantor wali," sebutnya.

Ia mengimbau kepada seluruh Wali Nagari di Pasaman Barat untuk memaksimalkan pelayanan publik dan mengelola dana nagari secara transparan dan digunakan untuk kepentingan masyarakat.

Sementara Pj. Wali Nagari Ujung Gading, Padri menyampaikan bahwa gedung tersebut rencananya akan dibangun tiga lantai.

Lantai satu digunakan untuk operasional pelayanan pemerintahan nagari, lantai dua direncanakan sebagai aula pertemuan dengan kapasitas 100 orang, sedangkan lantai tiga dibangun budi daya sarang walet untuk menambah Pendapatan Asli Daerah (PAD) Nagari.

"Mudah-mudahan pembangunan kantor ini dapat berjalan dengan baik dan lancar. Saat ini kantor Wali Nagari kurang refresentatif untuk pelayanan yang terus meningkat. Untuk itu diperlukan kantor baru," ujarnya. (*)