Pemkab Solok ajak organisasi perempuan melek Measles Rubella

id Measles Rubella

Pemkab Solok ajak organisasi perempuan melek Measles Rubella

Sekretaris Daerah Kabupaten Solok, Aswirman menandatangani komitmen imunisasi MR di Arosuka, Senin. (Antara/ Humas)

Arosuka, (Antaranews Sumbar) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Solok, Sumatera Barat memberikan sosialisasi tentang imunisasi Measles Rubella (MR) kepada anggota Tim Penggerak Pembinaan Kesejateraan Keluarga (TP PKK), Gabungan Organisasi Wanita (GOW), dan bundo kanduang di Arosuka, Senin.

"Kegiatan ini merupakan langkah positif dalam upaya memberikan pengetahuan dan pemahaman tentang kampanye imunisasi Measles Rubella agar meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Solok," kata Sekretaris Daerah Kabupaten Solok, Aswirman di Arosuka, Senin.

Ia mengimbau para ibu-ibu PKK untuk meningkatkan cakupan imunisasi dasar lengkap (DL) pada bayi 0- 11 bulan dan imunisasi tambahan pada anak balita usia 16 bulan dan 24 bulan.

"Melalui posyandu dan kadernya, ibu-ibu PKK dapat mengajak dan meningkatkan pengetahuan kader dan ibu balita dari segi program imunisasi rutin, tambahan dan MR," katanya.

Harapannya, kegiatan ini dapat menghimpun serta menyatukan tekad untuk menuju "nagari peduli sehat, Kabupaten Solok kuat".

Anggota PKK, GOW dan bundo kanduang dapat mengajak orang tua agar membawa anak-anak mereka ke tempat pelayanan imunisasi campak dan rubella sesuai jadwal yang telah ditetapkan, sebutnya.

Sementara itu, Ketua Pelaksana, Sri Efianti, mengatakan kegiatan ini untuk sosialisasi dan menggalang komitmen bersama dalam kampanye imunisasi maesles rubella (MR) pada anak usia sembilan bulan sampai dengan kurang 15 tahun.

"kami targetkan untuk Kabupaten Solok yaitu 108.000 anak akan menerima imunisasi," katanya.

Imunisasi akan dilaksanakan pada Agustus dan September 2018. Melalui sosialisasi dan penggalangan komitmen ini kami mengajak semua elemen pemerintah dan masyarakat untuk mensukseskan kampanye imunisasi Measles Rubella secara aktif, sebutnya.

Acara juga dihadiri Ketua TP PKK Kabupaten Solok, Desnadevi Gusmal, Ketua GOW, Dahliar Yulfadri Nurdin, Kadis Kesehatan, Sri Efriyanti, Ibu Camat, wali nagari, PKK, GOW dan bundo kanduang. (*)