Ini arahan presiden untuk pengamanan Asian Games, Pilpres dan Pileg

id Joko Widodo

Ini arahan presiden untuk pengamanan Asian Games, Pilpres dan Pileg

Presiden RI, Joko Widodo. (Antara)

Jakarta, (Antaranews Sumbar) - Presiden Joko Widodo mengucapkan terima kasih kepada para anggota Polri yang telah berjasa menjaga ketertiban Indonesia sambil minta mereka untuk menjaga keamanan berbagai peristiwa penting seperti Asian Games serta Pilpres dan Pileg..

"Saya sampaikan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada anggota Polri yang dengan penuh kesungguhan bertugas di pedalaman, perbatasan, daerah terpencil, pulau-pulau terdepan dan mengemban misi internasional di luar negeri," kata Presiden Joko Widodo saat menjadi inspektur upacara dalam peringatan Hari Bhayangkara ke-72 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu.

Presiden menyampaikan hal tersebut dalam peringatan Hari Bhayangkara ke-72 yang dihadiri juga oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla dan Ibu Mufidah Kalla, Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian serta para pejabat Polri.

"Saya juga mengapresiasi anggota Polri yang selalu hadir menjaga keamanan dan ketertiban sehingga umat Islam bisa menjalani Ramadhan dengan tenang, yang memastikan lalu lintas mudik berjalan lancar, yang bekerja keras saat pilkada serentak di 171 daerah agar bisa berjalan aman dan tertib," tambah Presiden.

Presiden meyakini, apa yang dilakukan setiap anggota Polri merupakan wujud pengabdian terbaik kepada rakyat, bangsa dan negara.

"Seluruh anggota Polri dimana pun melakukan tugas terhormat dan membanggakan sebagai Bhayangkara. Bhayangkara negara yang sigap menjaga keamanan, ketertiban, memberikan pelayanan, menjadi pengayoman kepada segenap bangsa dan tumpah darah Indonesia," tegas Presiden.

Namun Presiden mengingatkan bahwa masih ada tugas besar yang menanti para anggota kepolisian.

"Tugas besar menanti yaitu pengamanan rangkaian pileg, pilres semakin dekat, pengamanan Natal dan tahun baru, agenda internasional seperti Asian Games ke-18 dan Asian Paragames dan pertemuan tahunan IMF-Bank Dunia perlu langkah antisipatif, perencanaan detail dan matang agar potensi kerawanan bisa dicegah," tegas Presiden.

Dalam acara tersebut, Presiden juga menganugerahkan tanda kehormatan bintang Bhayangkara Nararya berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) No 54 TK tahun 2018 tertanggal 29 Juni 2018 dan Keppres 55 TK tahun 2018 tertanggal 9 Juli 2018 kepada empat orang anggota Polri.

Penghargaan itu pertama diberikan kepada Brigjen (Pol) Teddy Minahasa yang berdinas di Propam Polri; Teddy adalah lulusan terbaik Lemhanas angkatan 2017. Kedua, Kombes Suhendri yang merupakan Kepala Korps Pembinaan Taruna dan Siswa Direktorat Pembinaan dan Pelatihan (Kakorbintarsis) Lemdiklat Polri.

Ketiga kepada Ipda Setiawan Heri Karyadi yang bertugas di Intelijen Keamanan Polres Surabaya dan keempat kepada AKP Adarias Hisaje yang ditempatkan di Bapolresta Kepulauan Yapen Polda Papua.

Hari Bhayangkara ke-72 itu juga dihadiri oleh Ketua DPR Bambang Soesatyo, Ketua MPR Zulkifli Hasan, Ketua DPD Oesman Sapta Odang, Jaksa Agung Prasetyo, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto serta para menteri Kabinet Kerja.

Selanjutnya hadir juga pimpinan KPK Agus Rahardjo, Saut Situmorang, Basaria Panjaitan, mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud MD, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, para duta besar negara sahabat dan para pejabat negara lainnya. (*)