Tak Ada Kemacetan Parah, Arus Mudik di Sumbar Lancar

id arus mudik

Tak Ada Kemacetan Parah, Arus Mudik di Sumbar Lancar

Gubernur Sumbar Irwan Prayitno bersama Ketua DPRD Hendra Irwan Rahim, Kapolda Irjen Fakhruddin dan sejumlah pejabat Forkopimda kompak saat melakukan peninjauan pos pengamanan mudik. (Istimewa)

Padang, (Antaranews Sumbar) - Arus mudik di Sumatera Barat hingga H-2 relatif lancar, tidak ada kemacetan parah seperti arus mudik 2017, kata Gubernur Irwan Prayitno.

"Kami sudah cek, semua berjalan lancar. Ramai tetapi tidak macet," katanya saat meninjau kesiapan sejumlah posko pengamanan lebaran 2018 di Padang, Rabu.

Menurutnya kondisi yang terjaga tersebut berkat koordinasi yang baik dari semua pihak, Polri, TNI, pemerintah daerah dan swasta.

Bahkan gangguan keamanan yang menjadi salah satu fokus pengawasan, berdasarkan laporan yang masuk, tidak terjadi.

Terkait pemudik yang datang, Irwan mengatakan melalui jalur udara hingga H-2 terdata sekitar 89 ribu orang, lebih banyak 10 ribu orang dari periode yang sama tahun 2017.

Sementara itu Kapolda Sumbar Inspektur Jenderal Polisi Fakhrizal mengatakan berdasarkan laporan di lapangan, tiga jalur utama yang biasanya macet pada mudik lebaran yaitu Padang-Bukittinggi, Padang-Pesisir Selatan dan Padang-Dharmasraya terpantau lancar.

"Tersendat ada, tetapi tidak macet," katanya.

Untuk menjaga kondisi aman selama mudik dan arus balik, Polda Sumbar mendirikan 31 pos pelayanan dan 69 pos pengamanan dengan sekitar 6000 personel gabungan Polri/TNI dan pemerintah daerah.

Kondisi mudik yang lancar pada 2018 berbeda dari kondisi 2017 yang banyak terdapat titik kemacetan.

Bahkan untuk jarak 35 kilometer dari Payakumbuh-Bukittinggi terpaksa ditempuh selama 4-5 jam.*