Polres Solok Kota musnahkan ribuan botol miras dan petasan

id pemusnahan miras

Polres Solok Kota musnahkan ribuan botol miras dan petasan

Wakil Wali Kota Solok, Reinier (memakai baju putih) melemparkan botol miras untuk digilas alat berat. (Antara/ Tri Asmaini)

Kami mencoba memusnahkan miras dan lainnya untuk menurunkan tingkat kejahatan. Sebab miras salah satu pemicu berbagai sumber kejahatan lainnya dan kecelakaan lalu lintas
Solok, (Antaranews Sumbar) - Kepolisian Resor Solok Kota, Sumatera Barat, memusnahkan 1.989 botol minuman keras (miras), 497 liter tuak, 377 petasan dan kembang api, serta lem banteng hasil razia pekat yang digelar jelang Ramadhan di kota itu, Rabu.

"Upaya pemberantasan miras ini merupakan usaha kami untuk mewujudkan Perda Kota Solok yang 0 persen miras," kata Kapolres Solok Kota, AKBP Dony Setiawan di Solok, Rabu.

Ia menjelaskan miras yang dihancurkan hasil razia pekat yang dilakukan sebelum dan selama Ramadhan. Pemusnahan dilakukan dengan dihancurkan, digilas dengan alat berat, sedangkan kembang api dirusak dengan direndam.

Perda Kota Solok yang berani mengambil tindakan terhadap peredaran miras merupakan hasil kesepakatan dengan ketua KAN dan lembaga adat lainnya.

"Kami mencoba memusnahkan miras dan lainnya untuk menurunkan tingkat kejahatan. Sebab miras salah satu pemicu berbagai sumber kejahatan lainnya dan kecelakaan lalu lintas," ujarnya.

Ia berharap pemerintah dan dinas terkait serta seluruh elemen masyarakat Kota Solok dapat bekerja sama dalam hal menciptakan rasa aman di daerahnya.

Sementara itu, Ketua LKAAM Kota Solok, Rusli Khatib Sulaiman menyampaikan apresiasi atas kinerja polisi yang senantiasa mengabdikan dirinya dalam mewujudkan rasa aman di daerah ini.

"Sekarang masyarakat Kota Solok mendapatkan rasa aman dan nyaman selama bulan Ramadhan ini, dengan keaktifan pihak kepolisian dalam menekan angka peredaran dan penggunaan mercon pada malam hari," ujarnya.

Kegiatan itu juga dihadiri Wakil Wali Kota Solok, Reinier, Waka Polres Solok Kota Sumintak, Perwakilan Kejaksaan Negeri Solok, Kasdim Kodim 0309 Solok, Bundo Kanduang, dan anggota Polres Solok Kota. (*)