Dekatkan pemilu ke masyarakat, KPU Dharmasraya gelar pagelaran seni budaya

id KPU Dharmasraya,Pemilu 2019,Sosialisasi Pemilu

Dekatkan pemilu ke masyarakat, KPU Dharmasraya gelar pagelaran seni budaya

KPU Dharmasraya gelar Pagelaran Seni Budaya. (istimewa)

Pulau Kunjung, (Antaranews Sumbar) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Dharmasraya, Sumatera Barat menggelar pagelaran seni budaya pada Sabtu dalam rangka menyongsong satu tahun Pemilihan Umum (Pemilu) serentak 2019.

"Pagelaran seni budaya menampilkan berbagai kesenian, diantaranya kuda lumping, reog, dan randai," kata Ketua KPU Dharmasraya, Yanuk Sri Mulyani, di Pulau Punjung, Sabtu.

Pegelaran seni sebagai salah satu tahapan sosialisasi pemilu serentak mengusung tema "melalui pengelaran seni budaya membangun pemilih berdaulat untuk menyukseskan pemilu serentak 2019".

Selain menampilkan tarian budaya, juga digelar lomba karikatur dan lomba foto both denga tema pemilu yang terbuka bagi masyarakat umum.

Kegiatan pagelaran seni budaya dilaksanakan untuk menggerakan dan menyadarkan masyarakat bahwa tahun 2018 dan tahun 2019 akan dilaksanakan pemilu serentak, kata dia.

Di samping itu, lanjutnya sosialisasi Pemilu serentak 2019 oleh KPU ialah untuk membangun gerakan sadar pemilu bersih demi menghadirkan pemilu berkualitas.

Kegiatan tersebut juga upaya untuk meningkatkan partisipasi pemilih karena melibatkan peserta dari berbagai lapisan masyarakat, seperti tokoh masyarakat, TNI, Polri, perangkat OPD, dan partai peserta pemilu, lanjutnya.

"Acara akan dimulai sekitar pukul 13.00 WIB dibuka lansung oleh Bupati Sutan Riska, dan dihadiri sekitar 800 tamu undangan," ujarnya. (*)