Masih dua tahun lagi, namun Padang mulai matangkan persiapan Penas KTNA

id Pjs walikota padang Alwis ,Penas KTNA 2020

Masih dua tahun lagi, namun Padang mulai matangkan persiapan Penas KTNA

Pjs Wako Padang Alwis. (dok humas)

Penas KTNA masih dua tahun ke depan, namun karena ini menyangkut komunitas yang besar tentu persiapannya dari sekarang
Padang, (Antaranews Sumbar) - Pemerintah Kota Padang, Sumatera Barat mematangkan persiapan sebagai tuan rumah Pekan Nasional Kelompok Tani Nelayan Andalan (Penas KTNA) ke-16 pada tahun 2020.

"Masih dua tahun ke depan, namun karena ini menyangkut komunitas yang besar tentu persiapannya dari sekarang," kata Pejabat Sementara (Pjs) Wali Kota Padang, Alwis di Padang, Kamis.

Dalam pertemuan terakhir terkait bahasan itu pada Senin (9/4), dipaparkan beberapa persoalan seperti pusat lokasi pelaksanaan, materi program acara dan kegiatan pendukungnya.

Saat ini, kata dia belum dapat dirincikan bentuk kegiatannya, akan tetapi pembangunan beberapa infrastruktur akan dilaksanakan guna mendukungnya.

Di samping itu meski ini berupa kegiatan pertemuan akbar antar petani dan nelayan seluruh Indonesia, pihaknya akan mengintegrasikan seluruh sektor, misalnya pariwisata khususnya di sekitar pantai yang kemungkinan besar menjadi titik strategis kegiatan tersebut.

Sejauh ini semua organisasi perangkat daerah yang ada telah bermusyawarah dan dalam waktu dekat akan didapatkan keputusannya.

"Meski demikian secara keseluruhan Padang siap menggelar kegiatan yang terakhir dihelat di Provinsi Aceh pada tahun lalu itu," kata dia.

Dia berharap kegiatan ini dapat didukung juga oleh masyarakat khususnya dalam memberikan citra positif bagi tamu jelang dan saat pelaksanaannya.

Sementara itu Kepala Dinas Pertanian Padang Syaiful Bahri mengatakan ajang Penas KTNA memang kegiatan pertemuan terkait perdagangan dan ekonomi.

Karena melibatkan petani dan nelayan, produk yang dtransaksikan merupakan hasil pertanian dan perikanan.

Selain itu pertemuan ini juga akan membahas berbagai persoalan terkini bidang perikanan, nelayan, petani, perkebunan dan pertanian.

Termasuk bermusyawarah menentukan tuan rumah berikutnya, seperti di Aceh yang memilih Padang untuk menggelar kegiatan tiga tahunan tersebut. (*)