Rendang dan aneka masakan Indonesia lainnya dipromosikan di Marseille Prancis

id rendang

Rendang dan aneka masakan Indonesia lainnya dipromosikan di Marseille Prancis

Rendang Paru (Foto Dian Anugerah)

promosi ini adalah dalam upaya peningkatan konsumen Restoran Ubud, sekaligus peningkatan pariwisata dan ekonomi Indonesia.
London, (Antaranews Sumbar) - Para pejabat pemerintah Kota Marseille, Prancis, bisa menikmati aneka masakan Indonesia seperti rendang, sate ayam, gado-gado dan pisang goreng dalam acara promosi kuliner yang diadakan Konsulat RI di kota itu, Jumat (6/4) siang waktu setempat.

Promosi kuliner sekaligus pariwisata diadakan Konjen RI di Marseille, Asianto Sinambela dalam pertemuan dengan Wakil Wali Kota Marseille bidang Hubungan Internasional, Mr Jean Roatta pada jamuan makan siang yang diadakan di Restoran Ubud, Marseille, Jumat.

Konsul Ekonomi KJRI Yonatri Rilmania mengatakan promosi ini adalah dalam upaya peningkatan konsumen Restoran Ubud, sekaligus peningkatan pariwisata dan ekonomi Indonesia.

Asianto Sinambela menjelaskan promosi pariwisata Indonesia dan potensi pariwisata serta perkembangan ekonomi Indonesia. Selain melakukan pendekatan atau "entry point" bagi rangkaian program kerja yang dikembangkan antara KJRI Marseille dan Pemerintah Kota Marseille guna peningkatan pariwisata dan ekonomi Indonesia.

Beberapa langkah konkrit kerja sama yang akan dilakukan dalam waktu dekat adalah program pertukaran pelajar Indonesia-Prancis, keikutsertaan Indonesia dalam kegiatan Carnaval de Marseille.

Selain itu akan digelar pertemuan dengan otoritas pelabuhan dan kapal pesiar, program temu dagang dan investasi serta festival Indonesia yang akan menampilkan pertunjukan kesenian dan budaya Indonesia berupa tari-tarian, musik dan kesenian Indonesia lainnya.

Dalam acara jamuan promosi kuliner juga hadir pejabat ekonomi dan Pensosbud KJRI Marseille serta pejabat dari kantor Wali kota Marseille.(*)