Imigrasi Padang beri penyuluhan hukum sambut hari bhakti Imigrasi ke-68

id imigrasi

Imigrasi Padang beri penyuluhan hukum sambut hari bhakti Imigrasi ke-68

Ilustrasi - Pelayanan Keimigrasian. (Antara)

Padang, (Antaranews Sumbar) - Kantor Imigrasi Kelas I Kota Padang, Sumatera Barat, melakukan penyuluhan hukum kepada mahasiswa dan siswa SMA menyambut Hari Bhakti Imigrasi ke-68 yang jatuh setiap 26 Januari.

"Penyuluhan dan edukasi tentang hukum serta kemigrasian ini akan dilakukan di Universitas Andalas, SMK 2 Padang dan SMA 1 Bukittinggi," kata Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Kota Padang, Elvi Sahlan di Padang, Kamis.

Menurutnya anak-anak muda perlu dibekali ilmu keimigrasian agar nantinya tidak terlibat dalam pelanggaran hukum, salah satu contohnya ketika mengurus paspor untuk berwisata ke luar negeri, maka setelah itu mereka tinggal di negara tersebut dalam waktu yang lama untuk bekerja.

"Hal-hal seperti itu sering terjadi di Indonesia," ujarnya.

Selain kegiatan tersebut, pihaknya juga memberikan bantuan kepada anak-anak yatim di panti asuhan serta memberikan bantuan ke masjid yang terdekat dari Kantor Imigrasi Kelas I Padang.

"Hari ini kami sudah memulai rangkaian kegiatan HBI dengan melakukan bakti sosial di masjid Nurush Shiddiq dan memberikan sejumlah bantua seperti mukena," ujar dia.

Ia berharap Hari Bhakti Imigrasi ke-68 ini, kantor imigrasi lebih meningkatkan pelayanan dan memberi manfaat kepada masyarakat. (*)