30 pejabat eselon II dan III Dharmasraya dilantik Bupati Sutan Riska

id Pelantikan pejabat

30 pejabat eselon II dan III Dharmasraya dilantik  Bupati Sutan Riska

Suasana pelantikan pejabat eselon II dan III di Kabupaten Dharmasraya, Rabu (17/1). (Humas)

Saya ingin action di lapangan, bapak ibu diminta sedikit bicara dan banyak bekerja. Sebab banyak hal yang harus dilaksanakan secara cepat dan tepat. Maka dari itu saya minta kita semua saling berkerja sama dan membangun komunikasi yang baik
Pulau Punjung, (Antaranews Sumbar) - Sebanyak delapan pejabat eselon II dan 22 pejabat eselon III di Kabupaten Dharmasraya, Sumatera Barat dilantik Bupati Sutan Riska di Aula Kantor Bupati setempat, Rabu.

Sutan Riska, di Pulau Punjung, Rabu, berharap pejabat yang baru dilantik dapat bekerja lebih optimal dan mengemban tugas dengan amanah untuk kemajuan daerah ke depan.

Saya ingin action di lapangan, bapa ibu diminta sedikit bicara dan banyak bekerja. Sebab banyak hal yang harus laksanakan secara cepat dan tepat. Maka dari itu saya minta kita semua saling berkerjasama dan membangun komunikasi yang baik, katanya.

Ia berpesan pejabat yang baru saja dilantik supaya dapat memenuhi kompetensi jabatan yang dipercayakan, serta mempelajari tugas pokok masing-masing dengan baik.

Karena hanya dengan begitu dapat bekerja sesuai dengan aturan serta memenuhi harapan masyarakat yang beragam dan kompetitif," ujarnya.

Wakil Bupati Dharmasraya, Amrizal yang mendampingi bupati menambahkan, pelantikan 30 pejabat esselon yang dilaksanakan berdasarkan hasil keputusan bersama antara bupati dan wakil bupati.

Tentunya ini sudah melalui berbagai pertimbangan dan evaluasi yang terukur serta kajian yang mendalam," katanya

Menurutnya pejabat yang baru dilantik merupakan bentuk kepercayaan yang diberikan pimpinan untuk melaksanakan tugas di pemerintahan.

Maka dari itu, syukuri dan jalani dengan baik kepercayaan yang diberikan. Ini juga adalah amanah yang diberikan oleh Allah yang kelak akan dimintai pertanggungjawaban, jadi jangan dilalaikan, lanjutnya.

Di samping itu, ia mengajak seluruh pejabat di lingkungan Pemerintahan Kabupaten Dharmasraya untuk bersama membangun daerah.

Selamat bertugas dan bekerjalah dengan baik sesuai tupoksi. Saya bersama bupati akan terus melakukan evaluasi terhadap kinerja saudara," tambahnya. (*)