HUT ke-80 LKBN Antara Biro Sumbar Santuni Anak Yatim

id Santuni Anak Yatim

HUT ke-80 LKBN Antara Biro Sumbar Santuni Anak Yatim

Kegiatan dalam rangka peringatan hari ulang tahun LKBN Antara di Biro Sumbar, Rabu (27/12). (Antarasumbar/Noviaharlina)

Padang, (Antara Sumbar) - Lembaga Kantor Berita Nasional (LKBN) Antara Biro Sumatera Barat menyantuni anak yatim dalam rangka memperingati hari ulang tahunnya ke-80.

"Menyantuni anak yatim ini bentuk rasa syukur kami masih dipercaya memberikan informasi yang mendidik dan mencerahkan kepada masyarakat," kata Ketua Pelaksana Kegiatan, Ikhwan Wahyudi di Padang, Rabu.

Dalam kesempatan itu, LKBN Antara Sumbar mengundang sebanyak 35 anak yatim ke kantor lembaga tersebut di Jalan Kampung Nias V No34 Padang yang didukung oleh mitra Antara Sumbar seperti BNI, Bank Nagari, dan Semen Padang.

Dalam kegiatan itu, LKBN Antara menyerahkan perlengkapan sekolah dan alat tulis kepada anak-anak yatim.

Ikhwan mengatakan dengan usia yang sudah tidak muda lagi, kantor berita Antara terus berkomitmen memberikan informasi yang cepat, aktual dan terpercaya bagi masyarakat.

Semoga dengan kegiatan ini, LKBN Antara semakin jaya dan terus dipercaya masyarakat.

Sementara Kepala Biro Antara Sumbar, Azhari mengatakan selain santunan bagi anak yatim, rangkaian kegiatan ulang tahun Antara juga dimeriahkan dengan pameran foto serta peralatan kerja jurnalis pada zaman dulu seperti mesin tik, alat perekam dan kamera.

"Kami berharap di usia 80 tahun ini Antara semakin jaya dan dipercaya masyarakat," katanya. (*)