Hari Pahlawan, Solok Selatan Santuni Veteran

id KAPOLRES SOLSEL

Hari Pahlawan, Solok Selatan Santuni Veteran

Kapolres Solok Selatan AKBP M Nurdin memberikan bantuan kepada veteran di Solok Selatan saat peringatan hari pahlawan, Jumat (10/11). (ANTARA SUMBAR/Erik Ifansya Akbar)

Padang Aro, (Antara Sumbar) - Pemerintah Kabupaten Solok Selatan, Sumatera Barat, memberikan santunan kepada 80 veteran yang ada di daerah itu saat peringatan hari pahlawan, Jumat (10/11).

Sekretaris Daerah Solok Selatan Yulian Efi, saat temu ramah dengan veteran, di Padang Aro, mengatakan para veteran ini sudah berjasa besar bagi Negara maupun kemajuan daerah.

"Yang kita nikmati hari ini merupakan hasil perjuangan para pahlawan dan juga veteran yang masih ada," katanya.

Untuk ke depan, perjuangan para pahlawan harus dilanjutkan dengan pembangunan untuk kesejahteraan masyarakat.

Selain itu pemerintah setempat juga memberikan santunan berupa paket sembako kepada fakir miskin.

Sementara itu Perwira Penghubung Kodim 0309 Solok yang sekaligus pembina veteran I Nyoman P Pasa mengatakan, generasi penerus bangsa harus meneruskan perjuangan para pahlawan.

"Kita sebagai generasi penerus harus melanjutkan perjuangan para pahlawan," katanya.

Terkait dengan veteran ia berharap bisa berkumpul semuanya untuk menyusun program kedepannya.

"Seluruh veteran Solok Selatan memang belum pernah berkumpul semuanya dan kita harapkan ini bisa tercapai dalam waktu dekat," katanya

Upacara peringatan hari pahlawan di Solok Selatan dilaksanakan di halaman kantor Bupati setempat dengan Inspektur Upacara Kapolres Solok Selatan AKBP M Nurdin.

Sedangkan komandan upacara Danramil Pantai Cermin Kapten Walter Nadeak dan Perwira upacara Danramil Muaralabuh kapten Betri Meldi.

Upacara peringatan hari pahlawan di ikuti oleh Aparatus Sipil Negara beserta perwakilan dari beberapa sekolah. (*)