KCR-Unand Perkuat Pengabdian Sosial Masyarakat di Sumbar

id Unand

KCR-Unand Perkuat Pengabdian Sosial Masyarakat di Sumbar

Gerbang Kampus Unand. (ANTARA SUMBAR/Istimewa)

Padang, (Antara Sumbar) - Komunitas Cendekiawan Rimbo (KCR) Pascasarjana Universitas Andalas (Unand), Padang, Sumatera Barat mengupayakan untuk memperkuat pengabdian sosial kemasyarakatan di provinsi itu.

"Pengabdian ini dilakukan untuk meningkatkan pengetahuan, taraf hidup dan kemampuan masyarakat di setiap lokasi yang dikunjungi," kata perwakilan KCR-Unand Khoirul Anam di Padang, Kamis.

Dia mencontohkan kunjungan ke Nagari Muaro Lolo di Kabupaten Lima Puluh Kota pada September 2017, dengan memberikan bantuan buku kepada masyarakat sekitar, sebagai langkah penguatan kualitas pengetahuan warga.

Dengan memberikan buku yang terkait dengan pertanian dan lingkungan, masyarakat yang berada di dekat daerah rawan banjir dapat menambah kemampuannya untuk bertani, berkebun dan mitigasi banjir.

Bagi KCR yang merupakan mahasiswa, kegiatan ini untuk menambah pengalaman dalam mengabdi ke tengah masyarakat yang lokasinya terpencil tersebut.

"Di samping ke daerah terpencil, komunitas juga bergerak dalam pengabdian pada masyarakat sekitar kampus," sebutnya.

Sebagai contoh yang dilaksanakan pada minggu (1/10) lalu di Sekolah Luar Biasa Perwari Padang dengan tema Berbagi Kebahagiaan untuk Negeri Lewat Nutrisi.

Dalam kegiatan ini KCR bersama komunitas lain yakni Aksi Cepat Tanggap membagikan 115 dus susu kepada siswa berkebutuhan khusus tersebut.

Di samping itu KCR juga melakukan penggalangan dana kepada sekolah untuk korban kemanusiaan Rohingya di Rakhine Myanmar.

Tujuan mengunjungi SLB juga untuk memotivasi siswa yang ada lebih berprestasi.

Di samping itu secara khusus juga untuk memperkuat peranan dalam memajukan pendidikan serta teknologi di Indonesia.

Ke depan, kegiatan semacam itu dan dalam bentuk lainnya menjadi rutinitas KCR dalam membangun daerah.

Sementara itu Rektor Unand Padang, Prof Tafdil Husni mendukung setiap kegiatan mahasiswa yang bersifat inisiatif dan membangun.

Hal ini menandakan mahasiswa Unand mulai memunculkan potensinya untuk kreatif dan produktif.

Dengan melakukan pengabdian di tengah masyarakat akan mematangkan kepribadian sosial mahasiswa. (*)