Perbakin Agam Gelar Kapolres Cup III, Berikut Jadwalnya

id Perbakin Agam

Perbakin Agam Gelar Kapolres Cup III, Berikut Jadwalnya

Pengurus Perbakin dan klub menembak Kabupaten Agam.

Lubukbasung, (Antara Sumbar) - Persatuan Menembak dan Berburu Seluruh Indonesia (Perbakin) Kabupaten Agam, Sumatera Barat, menggelar kejuaraan menembak Kapolres Cup III untuk mencari bibit atlet yang akan diturunkan pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) di Padang Pariaman 2018.

Ketua Panitia Kapolres Cup III, Gusmardi di Lubukbasung, Kamis, mengatakan kejuaraan ini rencananya digelar di halaman belakang Mako Polres Agam pada 16 sampai 17 September 2017.

Kejuaraan ini diikuti sekitar 150 peserta yang berasal dari pelajar dan anggota klub menembak di bawah naungan Pengcab Perbakin Agam. Panitia menyediakan tropi dan tabanas bagi juara satu, dua dan tiga, katanya.

Untuk tingkat pelajar, akan mengikuti lomba "air ripelmex" dan pistol. Sementara untuk anggota club mengikuti lomba senama Pre-Charged Pneumatic (PCP).

Ia menambahkan kejuaraan ini dalam rangka meningkatkan hubungan silaturahim antara pengurus klub menembak, memasyarakatkan olahraga menembak.

Selain itu, mencari bibit atlet menembak yang akan diturunkan pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) di Kabupaten Padangpariaman pada 2018 dan Kapolda Cup.

"Bagi pemenang akan kita bina nantinya sampai pelaksanaan Porprov dan Kapolda Cup," tambahnya.

Ketua Pengcab Perbakin Agam, AKBP Ferry Suwandi menambahkan, kejuaraan menembak Kapolres Cup ini merupakan agenda tahunan dari Pengcab Perbakin Agam semenjak 2014.

"Kegiatan ini agenda rutin setiap tahunnya Pengcab Perbakin Agam," tegasnya.

Dengan kejuaraan ini, pihaknya berharap akan lahir atlet menembak berprestasi di daerah itu sehingga Perbakin Agam akan mempertahankan juara umum Kapolda Cup dan perolehan medali pada Porprov di Padang Pariaman akan meningkat dibandingkan Porprov di Kota Padang.

Pada Porprov di Padang, Perbakin Agam memperoleh empat medali perak dan enam medali perunggu. (*)