Kopertis-X Motivasi Dosen Melalui Pemberian Penghargaan

id Herri

Kopertis-X Motivasi Dosen Melalui Pemberian Penghargaan

Koordinator Koordinasi Perguruan Tinggi Sewasta (Kopertis) Wilayah X, Prof Herri. (ANTARA SUMBAR/MR Denya Utama)

Padang, (Antara Sumbar) - Koordinasi Perguruan Tinggi Swasta (Kopertis) wilayah X memperkuat motivasi dosen kampus swasta yang ada di bawah lingkungannya melalui pemberian penghargaan berprestasi dan terbaik selama 2017.

"Melalui penghargaan dosen terbaik dan berprestasi diharapkan jadi semangat dosen lainnya yang berjumlah delapan ribu tersebut," kata Koordinator Kopertis X, Prof Dr Herri usai menyeleksi dosen terbaik di lingkungan Kopertis X , di Padang, Selasa.

Dia menyebutkan penghargaan dosen berprestasi ini masih perpanjangan tangan program Kemenristekdikti dalam mengapresiasi staf yang ada di lingkungan kementeriannya.

Indikator penilaian, meliputi pendidikan, penelitian, pengabdian masyarakat, kepemimpinan dan prestasi.

Ranah penilaiannya melihat kemampuan dalam pengajaran, jumlah jurnal dan penelitian yang dihasilkan serta kualitas penelitian dan pengabdian masyarakat.

Biasanya semakin banyak jurnal dihasilkan berkategori nasional dan internasional semakin memperkuat penilaian jadi yang terbaik.

"Pada penilaian tahun ini sengaja mendatangkan juri dari dua kampus ternama Unand dan UNP," kata dia.

Hasilnya terdapat tiga finalis dari kelompok bidang eksakta dan tiga dari bidang sosial.

Kemudian pemenang akan ditentukan penilaian pusat yakni oleh Kemenristekdikti.

"Sebelum terpilih jadi kandidat dosen berprestasi semuanya dilakukan tes dan penilaian atas dokumen prestasi," ujarnya.

Dia berharap setiap tahunnya muncul dosen berprestasi yang berbeda dengan ragam bidang yang berbeda juga.

Sementara itu pada hasil pemeringkatan bidang eksakta terpilih dosen Universitas Islam Riau, Institut Teknologi Padang, dan Universitas Bung Hatta.

Sedangkan bidang sosial humaniora terpilih dosen STKIP PGRI Sumbar, Universitas Internasional Batam dan Universitas Mahaputra Muhammad Yamin. (*)