Wagub Siap Bersaing di Musda Kwarda 03 Pramuka Sumbar

id Nasrul Abit, Kwarda, Pramuka

Wagub Siap Bersaing di Musda Kwarda 03 Pramuka Sumbar

Wakil Gubernur Sumbar Nasrul Abit. (ANTARA SUMBAR/Istimewa)

Padang, (Antara Sumbar) - Wakil Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Nasrul Abit siap bersaing untuk menjadi pimpinan Kwartir Daerah (Kwarda) 03 Pramuka provinsi dalam Musyawarah Daerah (Musda) yang dilaksanakan pada November 2017.

"Meski secara tradisi pimpinan Kwarda 03 Pramuka Sumbar adalah wagub, namun kalau AD/ART mengamanatkan harus ada proses pemilihan melalui Musda, itu harus dilaksanakan," kata Wagub Sumbar, Nasrul Abit di Padang, Senin.

Ia menambahkan itu usai bertemu pelaksana tugas (plt) Pimpinan Kwartir Daerah (Kwarda) 03 Pramuka Sumbar Yulius di ruang kerjanya.

Menurut Wagub jika ada pihak lain dari internal ataupun eksternal pramuka yang berpengalaman dan berminat menjadi kandidat Ketua Kwarda harus diberikan peluang.

Hal itu untuk memberikan ruang bagi pramuka di Sumbar agar bisa lebih baik, selain memberikan legitimasi secara hukum bagi pimpinan Kwarda 03 Pramuka terpilih nantinya.

Meski demikian, menurut Nasrul ia juga harus mendapatkan persetujuan Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno karena tugas sebagai pimpinan pramuka tentu harus membagi waktu dengan waktu menjalankan tugas sebagai wagub.

Pelaksana tugas pimpinan Kwarda 03 Pramuka Sumbar, Yulius mengatakan pihaknya segera berkoordinasi dengan gubernur terkait pelaksanaan Musda dan kemungkinan wagub kembali memimpin organisasi itu sesuai tradisi.

Sementara itu Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno menyebutkan ia memberikan kebebasan bagi wakil gubernur untuk memimpin organisasi tersebut jika memang diberikan kepercayaan.

Kalau semua sepakat, lanjut saja. Nanti wagub harus menyediakan waktu untuk memberikan perhatiannya ke pramuka di Sumbar, katanya. (*)