Pemkab Tanah Datar Bantu Masjid Jumhuriyah Malalo Rp10 Juta

id bantu masjid

Pemkab Tanah Datar Bantu Masjid Jumhuriyah Malalo Rp10 Juta

Kasdim 0307 Tanah Datar, Mayor Haryoko (tiga kanan) didampingi Kepala Dinas Pangan dan Peternakan, Yulfiardi (kanan), menyerahkan bantuan dana pembangunan masjid sebesar Rp10 juta kepada Pengurus Masjid Jumhuriyah, Damrizal (lima kiri) didampingi Camat Batipuh Selatan Yatriwel (empat kiri), Selasa (6/6). (ANTARA SUMBAR/Irfan Taufik)

Batusangkar, (Antara Sumbar) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tanah Datar, memberikan bantuan dana untuk pembangunan Masjid Jumhuriyah, Nagari Padanglaweh Malalo, Kecamatan Batipuh Selatan sebesar Rp10 juta.

"Selain bantuan dana pembangunan masjid, kita juga menyerahkan Al Quran Tajwid sebanyak 10 buah dan buku-buku keagamaan, semoga bisa dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya," kata Wakil Ketua Tim IV Safari Ramadhan Pemkab Tanah Datar, Yulfiardi di hadapan Jamaah Tarawih Masjid Jumhuriyah Malalo, Selasa malam (6/6).

Ia menyampaikan pemerintah daerah mengajak masyarakat dapat mengisi bulan suci Ramadhan ini dengan banyak beribadah dan bersedekah untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT, disamping tetap menjalin silaturahim antara sesama umat manusia.

"Pemerintah daerah terus berupaya melaksanakan berbagai kegiatan keagamaan seperti Shalat Subuh dan Maghrib Berjamaah, mendorong pembangunan Pondok Tahfizd dan Program Jumat Bersih, serta reward bagi siswa yang hafizd Al Quran mulai dari satu sampai 30 juz," katanya.

Ia menyampaikan pada 2017 ini reward kepada anak-anak yang hafizd Al Quran akan diikutkan dalam kegiatan studi banding internasional ke negara Malaysia dan yang paling banyak hafizd diberi reward Umrah ke Tanah Suci Makkah.

"Kita mengajak para orangtua untuk mendorong anak-anaknya untuk bisa hafizd Al Quran, karena dapat menjauhkan anak kita dari perbuatan dosa, sekaligus menjadi benteng dari pengaruh luar yang akan merusak aqidah dan moralnya," katanya.

Ia menjelaskan Pemkab Tanah Datar mempunyai visi dan misi menjadikan kabupaten yang madani, berbudaya dan sejahtera.

Selain itu, pemerintah daerah juga mengharapkan para orangtua lebih mengutamakan kelanjutan pendidikan anak-anaknya.

"Pemerintah daerah siap membantu biaya pendidikan anak-anak kita yang berprestasi untuk melanjutkan pendidikan ke tingkat yang lebih tinggi. Tidak ada kata putus sekolah hanya karena ketiadaan biaya," katanya.

Pemkab Tanah Datar melalui Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) telah menyediakan dana untuk membantu biaya pendidikan siswa berprestasi melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi negeri bagi orangtuanya yang tergolong tidak mampu.

Sementara, Pengurus Masjid Jumhuriyah Malalo, Damrizal mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan semoga masyarakat dapat meramaikan masjid sehingga terjalin silaturahim dan ukhuwah Islamiyah antara sesama umat Islam.

Ia mengapresiasi program Pemkab Tanah Datar dalam melahirkan generasi muda untuk menjadi penghafal (hafidz) Al Quran dan berharap di daerahnya akan mampu memotivasi anak-anak untuk menjadi hafidz.

Ikut dalam rombongan Tim Ramadhan ini Dandim 0307 Tanah Datar diwakili Kasdim Mayor Haryoko, Kabag Perekonomian dan Sumber Daya Alam, penceramah Ali Nardius, Hafidz cilik Qurrata Ayuni, pimpinan organisasi perangkat daerah dan wartawan. (*)